Find Us On Social Media :

Kecelakaan di Tol, Anak Mandala Shoji Menangis Histeris hingga Trauma

By Devi Agustiana, Senin, 8 April 2024 | 14:25 WIB

Mandala Shoji dan keluarga alami kecelakaan.

Laporan wartawan Grid.ID, Devi Agustiana

Grid.ID - Mandala Shoji menyebut bila anak pertamanya, Zara Khansa Aqila, sempat menangis histeris usai kecelakan di pintu tol Cibubur, Rabu (3/4/2024).

Remaja 12 tahun itu mengalami trauma hingga penyesalan sesaat usai kejadian nahas tersebut.

"Kakak Zara itu nangis di belakang, dia syok banget. Dia nangis, aku tambah kaget, 'kenapa kak' takutnya kena muka kebentur atau apa kan kenceng banget," kata Mandala Shoji dalam acara FYP Trans7 yang Grid.ID kutip, Senin (8/4/2024).

Zara menangis lantaran merasa bersalah tak memberitahu sang ayah jika ada sebuah truk di depannya.

"Dia nangis karena dia merasa bersalah nggak ngasih tahu ayahnya kalau ada mobil di depan. 'Ayah aku yang salah'," jelas Mandala.

Sebelumnya Mandala mengakui bahwa dirinya merasa kelelahan setelah sebelumnya sempat bolak balik Jakarta-Bogor, dan berencana buka puasa bersama keluarga.

Ditambah, kondisi jalanan yang padat jelang waktu berbuka puasa.

Pria 41 tahun itu pun meminta putri sulungnya untuk turut membantu memberi tahu kondisi lalu lintas.

"Itu pas mau buka puasa sebenarnya. Ada bunda, kakak Zara."

Baca Juga: Kronologi Detik-detik Mandala Shoji Kecelakaan di Tol Jelang Buka Puasa, Sempat Banting Setir Sebelum Truk Tiba-tiba Mundur

"Kakak Zara pas dibelakang aku. Aku bilang sama kakak Zara 'ayah ngantuk nih, bantuin lihatin ya'. 'Iya yah'," ucap Mandala.

Kecelakaan pun tak terhindarkan, Mandala kaget dengan keberadaan truk di depannya yang mendadak berhenti. Ia pun berusaha banting setir untuk mencegah benturan.

"Pas buru-buru di situ ada mobil gede dengan boks gitu yang besar, kaget tiba-tiba pas kita ke kanan ada truk itu berhenti mendadak. Nah, untungnya langsung dibanting ke kanan," tuturnya.

Namun , karena kejadian yang begitu cepat, benturan antara mobil Mandala dengan truk pun tak bisa terhindarkan.

"Langsung 'astagfirullahaladzim, brak kena'. Karena dadakan banget nggak bisa (menghindar), dan dia itu mundur. Truknya mundur juga habis berhenti," ucap pria 41 tahun tersebut.

Bersyukur, kondisi sang istri, Maridha Deanova Safriana, yang tepat berada di sisi benturan juga tak mengalami luka.

"Untungnya pakai bantal, kalau nggak pakai bantal kena serpihan kaca sedikit-sedikit. (Kaca mobil) retak, tapi ada serpihan," tandas Maridha.

(*)