Find Us On Social Media :

Istri Idaman! Asmirandah Tak Pernah Cemburu Jonas Rivanno Beradegan Romantis, Malah Berikan Jawaban Bijak Ini

By Ragillita Desyaningrum, Selasa, 16 April 2024 | 17:31 WIB

Asmirandah akui tak cemburu jika Jonas Rivanno beradegan romantis dengan lawan mainnya di sinetron.

Bukan hanya dirinya yang berusaha memahami profesi suaminya, Asmirandah menyebutkan bahwa putrinya juga sudah mulai mengerti pekerjaan ayahnya.

Ketika melihat Jonas di televisi, putrinya akan mengatakan bahwa ayahnya sedang bekerja.

Pemahaman putrinya, Chloe, pun menjadi sebuah kebanggaan bagi Asmirandah.

Sekarang Chloe kalo ditanya ‘wahh Papa peluk-peluk siapa tuh?’ dia jawabnya: ‘itu Papa lagi syuting’.

Aku sih bangga Chloe bisa bedain mana Papanya yang lagi kerja dan mana Papanya yang di dalam keluarga,” tutupnya.

Sebagai informasi, Asmirandah dan Jonas Rivanno resmi menikah sejak 22 Desember 2013.

Setelah 7 tahun menikah, keduanya baru dikaruniai seorang anak perempuan bernama Chloe Emanuelle Van Wattimena pada 25 Desember 2020.

(*)