Find Us On Social Media :

Yuk Cari Tahu Apa Itu Mepamit, Prosesi Adat yang Dilakukan Mahalini Jelang Pernikahan dengan Rizky Febian

By Annisa Marifah, Minggu, 5 Mei 2024 | 16:09 WIB

Yuk Cari Tahu Apa Itu Mepamit, Prosesi Adat yang Dilakukan Mahalini Jelang Pernikahan dengan Rizky Febian

Laporan Wartawan Grid.ID, Annisa Marifah

Grid.ID - Apa itu mepamit yang dilakukan oleh Mahalini jelang pernikahannya dengan Rizky Febian.

Banyak yang mencari tahu prosesi adat mepamit yang dilakukan Mahalini ini.

Seperti yang diketahui bahwa upacara mepamit dilakukan hari ini, Minggu (5/5/2024) di kediaman Mahalini.

Dilansir Grid.ID dari TribunJatim.com pada Minggu (5/5/2024), prosesi mepamit digelar di kediaman orang tua Mahalini di kawasan Banjar Aseman Kawan, Tibubeneng, Kuta Utara, Badung, Bali.

Mepamit memiliki arti dan makna berpamitan.

Mepamit adalah prosesi permintaan izin seseorang untuk meninggalkan tempatnya yang semula.

Setelah mepamit, seseorang diperbolehkan untuk melangsungkan pernikahan dengan pasangannya sekaligus memeluk agama baru.

Selama mepamit, seseorang akan diberi izin dan restu untuk hidup bersama pengantin pria atau purusha.

Baca Juga: Bahagianya Rizky Febian dan Mahalini Raharja Usai Resmi Menikah Secara Adat Bali, Penampilannya Jadi Sorotan, Bak Raja dan Ratu!

Sementara itu pasangan dari seseorang yang telah melakukan mepamit diberi tanggung jawab terkait kesejahteraan dan kebahagiaan pengantin wanita kala sudah berumah tangga.

Melansir akun Instagram @rfamusic, beredar momen mepamit Mahalini.