Find Us On Social Media :

Beberapa Faktor Penyebab Infertilitas, Pejuang Garis Dua Wajib Ketahui

By Dianita Anggraeni, Jumat, 10 Mei 2024 | 07:59 WIB

Program bayi tabung dilakukan melalui beberapa prosedur.

Grid.ID - Pada tahun 2023, Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) resmi merilis laporan, 1dari 6 pasangan memiliki masalah kesuburan atau infertilitas.

Infertilitas adalah kondisi di mana pasangan yang sudah menikah satu tahun atau lebih, rutin berhubungan seksual tanpa kontrasepsi namun tidak kunjung mendapatkan kehamilan.

“Infertilitas itu adalah suatu ketidakmampuan pasangan yang tidak dapat menghasilkan keturunan dalam satu tahun pernikahan setelah berhubungan intim rutin dilakukan tanpa pengaman,” ujar dr. Tiara Kirana, Sp.And, dokter spesialis andrologi Bocah Indonesia.

Baca Juga: Mewahnya Rumah Baru Arya Saloka, Bergaya Eropa dan Megah Bak Hotel Bintang 5, Ditaksir Seharga Rp 3,5 Miliar

Menurut dr Tiara lagi, Infertilitas bisa disebabkan oleh beberapa faktor, baik dari istri maupun suami. 

"Hal ini merupakan masalah bersama bagi pasangan suami istri. Angka fertilitas yang semakin tinggi membuat WHO menyebut hal ini merupakan masalah serius," jelasnya.

Kilahnya lagi, Hal tersebut membuat pemeriksaan kesuburan dan kesehatan reproduksi penting dilakukan.

Kenapa harus bergegas ke klinik fertilitas?

Saat ini untuk pasangan yang sudah menikah dan berencana menjalani program hamil, sering kali tidak sadar bahwa memeriksakan kesuburan sebelum menikah dan memiliki anak adalah hal yang penting. 

Baca Juga: Lyodra Turut Bahagia Jelang Pernikahan Mahalini dengan Rizky Febian

Hal ini pastinya akan mengundang pertanyaan, kapan punya anak, sudah lebih dari setahun menikah belum punya anak atau mama udah pengen gendong cucu nih.

Pertanyaan tersebut dapat dijawab ketika pasangan tersebut memutuskan untuk memilih program hamil di klinik fertilitas.