Find Us On Social Media :

Luncurkan Varian Baru, Frisian Flag Indonesia Adakan Kegiatan Sampling Produk, Jangan Sampai Ketinggalan Ya!

By Siti Umaiya, Jumat, 18 Mei 2018 | 19:41 WIB

Frisian Flag Kacang Hijau

Grid.ID - Siapa sih yang engga tahu kacang hijau?

Jenis kacang-kacangan yang satu ini dikenal masyarakat karena memiliki rasa yang lezat dan unik.

Enggak heran, kalau kacang hijau telah banyak dikreasikan dalam berbagai jenis sajian.

Ada yang membuatnya jadi bubur, campuran kolak, sampai kreasi kue jajanan pasar yang nikmat.

Kacang hijau juga punya banyak manfaat untuk tubuh, di antaranya kaya protein, membantu menurunkan berat badan, meningkatkan kekebalan tubuh, membersihkan tubuh dari racun, serta mencegah kanker dan penyakit jantung.

Berkat kelezatan dan keunikan rasanya yang banyak disukai ini akhirnya kacang hijau jadi salah satu cita rasa yang dekat dengan masyarakat.

Untuk itu, Frisian Flag akhirnya menghadirkan kacang hijau sebagai varian terbaru pada produk susu kemasannya.

Frisian Flag memadukan kebaikan kandungan susu dengan cita rasa kacang hijau dalam Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau.

Bisa kamu bayangkan betapa nikmatnya jika kelezatan dan keunikan rasa kacang hijau dicampur dengan gurihnya susu?

Selain memiliki rasa yang nikmat, Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau juga memiliki banyak manfaat untuk tubuh, loh.

Seperti yang diketahui, kacang hiaju punya banyak manfaat mulai dari sumber protein, kaya kandungan kalium, magnesium, folat, serat, dan vitamin B6.

Sementara manfaat dari susu sendiri kita sudah enggak perlu meragukannya lagi.

Bila kedua manfaat antara susu dan kacang hijau dipadukan, maka kombinasi baik bisa asik pun akan tercipta.

Kira-kira, apa aja sih, yang bisa kita dapatkan bila minum Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau?

Susu Siap Minum Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau yang diproduksi dengan susu segar ini mengandung zat gizi makro yang terdiri dari protein, karbohidrat dan lemak.

Selain itu sumber 8 Vitamin diantaranya ada Vitamin A, D3, B1, B2, B3, B5, B6 dan B12,  serta sumber 3 mineral yaitu Kalsium, Fosfor dan Yodium.

Ada juga kandungan Magnesium, Zink, Selenium, Natrium dan Kalium yang baik untuk kesehatan tubuh.

Kombinasi kebaikan kandungan susu dan kacang hijau ini tentu akan mampu membantu anak muda seperti kita dalam menambah asupan gizi di tubuh.

Frisian Flag Purefarm Kacang Hijau juga makin nikmat diminum sehari-hari karena tidak mengandung gula buatan (sukrosa) yang terlalu berlebihan.

Alhasil, rasanya jadi enggak eneg dan tetap enak.

Dalam rangka memperkenalkan rasa baru pada susu kemasannya itu, Frisian Flag Indonesia pun melakukan kegiatan sampling yang telah dilakukan pada 8 - 14 Mei 2018.

Kegiatan tersebut digelar di beberapa tempat, mulai dari Toko Buku Gramedia Pondok Indah Mall, Toko Buku Gramedia Matraman, Toko Buku Gramedia Depok, Toko Buku Gramedia Cibinong City Mall, Toko Buku Gramedia Kelapa Gading, Kantor Kompas Gramedia Group of Magazine, Kantor Kompas Gramedia Palmerah Selatan, Kantor Dyandra, Universitas UMN, dan di Halte Busway Kebon Jeruk.

Nah, kalau masih kurang jelas dan ingin mengetahui informasi tambahan mengenai kegiatan sampling Frisian Flag Kacang Hijau yang akan diselenggarakan di beberapa tempat tersebut kamu bisa follow official akun instagram Frisian Flag di @frisianflagID atau bisa juga follow IG @grid_id.

Enggak hanya memperkenalkan rasa, Frisian Flag juga ternyata akan mengadakan kuis yang berhadiah voucher belanja bagi para pemenang, loh.

Jadi tunggu apalagi buruan follow instagram Frisian Flag dan pentengin terus informasi terbarunya.

#FFKacangHijau #Kombinasibaikbisaasik