Find Us On Social Media :

3 Penyebab Umum Bayi Lahir Prematur, Bayi Kembar Punya Risiko Tinggi loh

By Linda Fitria, Kamis, 24 Mei 2018 | 12:01 WIB

Penyebab kelahiran prematur

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C

Grid.ID - Kelahiran prematur adalah kondisi ketika bayi keluar sebelum waktu yang diperkirakan.

Bayi lahir saat usia kandungan masih berumur 7-8 bulan.

Kelahiran prematur biasanya ditandai dengan kontraksi uterus lebih awal, atau pada kondisi kehamilan kembar.

Kelahiran prematur juga bisa terjadi pada ibu hamil yang memiliki latar belakang prematur di keluarga.

Dari banyaknya alasan yang bisa menyebabkan terjadinya kelahiran prematur, ada 3 penyebab yang paling umum terjadi.

(BACA JUGA : Jangan Mandikan Terlalu Sering, Ini 5 Tips Perawatan Kulit untuk Bayi yang Baru Lahir)

Adanya gangguan kehamilan

Gangguan pada kehamilan juga bisa meingkatkan risiko kelahiran prematur.

Gangguan kehamilan ini meliputi preeklampsia, sindrom HELLP, cacat lahir, dll.

Kebugaran tubuh, sirkulasi darah dan tekanan darah seseorang juga bisa menjadi penyebab kelahiran prematur terjadi.

Riwayat kehamilan