Find Us On Social Media :

Ringgo Agus Rahman Ceritakan Drama yang Terjadi pada Bjorka saat Mulai Disapih

By Linda Fitria, Senin, 28 Mei 2018 | 17:10 WIB

Ringgo Agus Rahman dan keluarga

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C

Grid.ID - Ada masanya bayi berhenti minum air susu ibu di umur tertentu.

Umumnya, bayi berhenti minum ASI di usia 1,5 - 2 tahun.

Bahkan ada juga balita yang berhenti minum ASI lebih dari usia 2 tahun.

Berhentinya balita minum ASI ini biasa disebut dengan istilah 'menyapih'.

Balita secara perlahan dilepas untuk tidak lagi minum ASI secara langsung dan berganti dengan susu formula.

(BACA JUGA : Meski Aktif Bekerja, Bayi Tetap Bisa Dapat ASI Eksklusif kok! yuk Simak Tips dari dr Reisa Berikut)

Namun menyapih bukanlah hal yang mudah dilakukan.

Banyak ibu kesusahan karena anak jadi rewel dan menangis.

Termasuk yang dialami Bjorka Dieter Morscheck, anak pasangan Sabai Dieter dan Ringgo Agus Rahman.

Memasuki usia dua tahun, kini Bjorka sudah mulai mengalami fase penyapihan.

Momen penyapihan ini tentu membuat Ringgo dan Sabai kalang kabut.