Find Us On Social Media :

Bukan Tiba-tiba Muncul Begitu Saja, Ini Asal Muasal Istilah Ngabuburit

By Seto Ajinugroho, Sabtu, 2 Juni 2018 | 03:30 WIB

Ngabuburit

Grid.ID - Bulan Ramadhan datang pasti tak ketinggalan apa yang dinamakan Ngabuburit.

Ya, Ngabuburit merupakan istilah dimana biasanya masyarakat akan berpergian jalan-jalan ke spot nongkrong terdekat untuk menunggu tibanya waktu berbuka, Maghrib.

Biasanya masyarakat akan ngabuburit mulai jam 3 sore.

Tapi apakah kalian tahu bahwa istilah ngabuburit tidak muncul begitu saja?

BACA : Difitnah Ibu Mertua, Wanita Ini Terpaksa Rela Dipoligami Suaminya

Dalam KBBI sendiri ngabuburit yang berasal dari kata 'burit' memiliki arti menunggu azan magrib menjelang berbuka puasa pada waktu bulan Ramadan.

Sementara itu diketahui bahwa 'burit' sendiri berasal dari bahasa Sunda yang berarti sore.

Dalam istilah Sunda juga ada kata 'Beurang.'

Beurang berarti siang kemudian juga menjadi kata kerja 'ngabeubeurang'

BACA : Tabrak Lari Hingga 3 Orang Meninggal Dunia, Warga Kejar Pengemudinya Hingga Sidoarjo

Nah, jadi 'ngabeubeurang' adalah istilah jalan-jalan siang.

Sedangkan ngabuburit adalah jalan-jalan sore/bermain di sore hari.