Find Us On Social Media :

Rutin Kepoin Penampilan BTS, VICTON Sebut RM cs Idola yang Menginspirasi!

By Septi Nugrahaini, Minggu, 3 Juni 2018 | 17:14 WIB

Rutin Kepoin Penampilan BTS, VICTON Sebut RM cs Idola yang Menginspirasi!

Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini

Grid.IDBTS kini menjadi salah satu boyband populer baik di Korea maupun Internasional.

BTS pun sukses  menjadi role model untuk para juniornya.

Salah satunya adalah untuk boyband VICTON.

VICTON mengungkapkan jika kesuksesan BTS memotivasi mereka untuk melakukan yang terbaik sebagai seniman.

BACA JUGA: Yoon Ji Sung Tanggapi Kepindahan Agensi Wanna One & Perpanjangan Kontrak Grup

Dilansir Grid.ID dari Soompi, VICTON melakukan interview bersama Joy News 24.

Dalam interview tersebut, para member VICTON mengagumi penampilan BTS di panggung.

"Saat BTS latihan atau sedang show, kami semua menontonnya.

Kami juga menonton dan mengagumi penampilannya sambil kami berada di ruang ganti," kata member VICTON.

Mereka juga menambahkan jika penampilan BTS sangat mencuri perhatian.

"Dulu V sunbaenim memilih Gallant sebagai seniman favoritnya dan setelah itu Gallany menyanyikan lagu BTS lalu mempostingnya dengan hastag.

Kami penasaran, 'Apakah mereka sedekat itu?' dan berpikir kalau itu benar-benar mengagumkan," kata member VICTON.

Seperti yang diketahui, bulan lalu Gallant memposting cover pendek dari solo track V yang berjudul Singularity dengan hastag #BTSBBMAS.

Hastag tersebut digunakan saat ajang Billboard Music Awards.

Mereka juga membicarakan pertemuan BTS dengan John Legend.

"John Legend mengambil CD BTS dan meminta tanda tangannya."

Mereka juga kembali mengingat tentang masa trainee yang dilalui.

"Saat itu, semuanya hanya ada dalam bayangan.

BTS pergi ke Billboard Music Awards dan meraih hasil yang hebat.

Jadi kami berpikir, 'Wow, itu adalah sesuatu yang sebenarnya mugkin terjadi.'

Hal-hal seperti itu yang membua kami nampaknya harus bekerja sedikit lebih keras," imbuh para member.

VICTON sendiri saat ini sedang mempromosikan single baru berjudul Time of Sorrow yang rilis pada bulan Mei.

Promosi mereka pun berbarengan dengan comeback BTS, Fake Love.

Sedangkan BTS berhasil memuncaki Billboard 200 dengan album Love Yourself: Tear.

Mereka juga debut di Billboard Hot 100 dengan Fake Love di posisi 10.

Prestasi baru lainnya BTS adalah sebagai artis Korea pertama yang tampil di ajang Billboard Music Awards bulan lalu. (*)