Find Us On Social Media :

Gelar Bridal Shower, Mantan Penyanyi Cilik Chikita Meidy Tuai Kritikan

By Winda Wahdania, Senin, 11 Juni 2018 | 14:18 WIB

Chikita Meidy dan Indra Adhitya

Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania

Grid.ID – Lama tak terdengar kabarnya, mantan penyanyi cilik, Chikita Meidy kini membawa berita bahagia.

Pelantun Kampuang Nan Jauh di Mato itu akan dipersunting oleh pria pilihannya, Indra Adhitya.

Keduanya pun baru saja mendapat kejutan Bridal Shower.

(Baca Juga Sedang Pemotretan Keluarga, Penampilan Putri Annisa Pohan dan Agus Yudhoyono Justru Disorot, Kayak Apa ya?)

Pasangan yang telah bertunangan sejak 8 Januari lalu ini memang direncanakan akan melangsungkan pernikahan pada 8 Juli mendatang.

Melansir dari akun instagram @lambe_turah, pasangan ini kompak didandani oleh teman-temannya.

Dalam video tersebut Chikita dan Indra juga diarak keliling area komplek untuk meminta restu dari warga sekitar.

Seperti Bridal Shower umumnya, wajah calon pengantin ini dicoret-coret seperti badut dengan gambar-gambar yang membuat kesan lucu pada keduanya.

(Baca Juga Kehidupannya Sering Jadi Sorotan, Femmy Permatasari Ngaku Nggak Nyaman dan Merasa Dikekang)

(Baca Juga Arti Nama Anak Kedua Aqi Alexa, Menjadi Penerang Dunia!)

Rupanya acara bridal Shower Chiki tersebut justru menuai kritik dari Netizen di kolom komentar akun Lamber_turah.

Banyak yang beranggapan acara ini tidak penting dilakukan apalagi pada bulan Ramadan.

"Jaman saiki aneh aneh wae," tulis @sumini_5858.

"Lebih baik pengajian kirim doa..santunan anak yatim. Lebih khidmah ..tentuny berfaidah," tulis @lia_shalsabila.

"Sungguh pekerjaan yg sia2 bgt, apa lagi dibulan yg baik ini," tulis @nisyadjoemadi.

"Dari pd kaya gtuann, mendian ngajiii biiar lancar acarany ga ada halangan," tulis @puputshofi.

"Maksudnya biar knpa coba bgni," tulis @chaiirunii92.

(Baca Juga Kumandangkan Adzan, Suara Chand Kelvin Sukses Bikin Adem)

Bridal shower kini memang telah menjadi trend sebagai seremonial pelepasan masa lajang.

Perayaannya dilakukan dengan berbagai macam.

Acara ini hampir menjadi kewajiban yang dibuat oleh para rekan calon pengantin, sebelum prosesi pernikahan secara resmi.

Yang jelas, Selamat ya Chikita-Indra. (*)