Find Us On Social Media :

Cincin Berlian Senilai Ratusan Juta Miliknya Hilang Setelah Bersalaman dengan Penonton, Inul Daratista Mengaku Ikhlas

By Dewi Lusmawati, Senin, 25 Juni 2018 | 10:08 WIB

Cincin Berlian milik Inul yang hilang

Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID- Kesuksesan Inul Daratista sebagai penyanyi dangdut telah terbukti.

Rumah mewah, pakaian bagus, perhiasan, hingga segala macam pernak pernik di dirinya telah berlabel barang branded.

Tak hanya itu, tawaran manggung hingga menjadi juri tetap dalam beberapa program acara, semakin menambah pundi-pundi rupiah Inul.

Ibu satu anak itu kerap tampil dengan gaya mewah menawan.

BACA JUGA: Kehilangan Berliana Ratusan Juta Rupiah, Inul Daratista Tuai Kritikan

Namun rupanya kejadian tidak menyenangkan harus ia hadapi terkait dengan penampilannya itu.

Pasalnya, baru-baru ini, Inul kehilangan cincin berlian yang ia kenakan ketika sedang tampil di panggung.

Celakanya, cincin itu lenyap ketika Inul bersalaman dengan penonton.

Hal ini seperti dikutip Grid.ID dari unggahan sebuah akun gosip Instagram @lambenyinyir.

BACA JUGA: Nyinyirin Topi Maia Estianty vs Mulan Jameela, Inul Daratista Ikut Terhibur

Akun @lambenyinyir mengunggah dua buah foto pada 25 Juni 2018.