Find Us On Social Media :

Inilah 15 Peraih Penghargaan Indonesian Movie Actors (IMA) Awards 2018

By Alfa Pratama, Kamis, 5 Juli 2018 | 16:35 WIB

Indonesian Movie Actors (IMA) Awards 2018 kembali digelar di Studio 14 MNC Kebon Jeruk, Jakarta, Selasa (4/7/2018).

Grid.ID - Indonesian Movie Actors (IMA) Awards 2018 kembali digelar di Studio 14 MNC Kebon Jeruk, Jakarta, Selasa (4/7/2018).

Dalam gelaran tahun ini, ada 17 penghargaan yang terdiri dari 8 kategori terbaik berdasarkan pilihan juri dan 7 kategori terfavorit berdasarkan pilihan masyarakat melalui voting.

Tim juri Indonesian Movie Actors (IMA) Awards 2018 diketuai oleh Marcella Zalianty dan terdiri dari dari Salman Aristo, Lukman Sardi, Ifa Isfansyah, Robert Ronny, Marsha Timothy dan Ario Bayu.

Indonesia Movie Awards juga memberikan Lifetime Achievement kepada Adi Kurdi dan Special Awards diberikan kepada Amoroso Katamsi serta Deddy Sutomo.

Inilah pemenang yang mendapatkan Indonesian Movie Actors (IMA) Awards 2018 di setiap kategorinya.

Baca juga : Begini Penampilan 4 Artis yang Dirias Bubah Alfian di Indonesian Movie Actors Awards 2018!

Kategori terbaik pilihan juri

1. Pemeran Utama Pria Terbaik adalah Teuku Rifnu Wikana melalui film Night Bus.

2. Pemeran Wanita Utama Terbaik adalah Marsha Timothy melalui film Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak.

3. Pemeran Pria Pendukung Terbaik adalah Slamet Rahardjo melalui film Sweet 20.

4. Pemeran Wanita Pendukung Terbaik adalah Christine Hakim melalui film  Kartini.

5. Pendatang Baru Terbaik adalah Putri Marino melalui film  Posesif.

Baca juga : Pertama Kali Tampil di Red Carpet, Marion Jola Tampak Seksi dengan Slit Dress Saat Hadiri Indonesian Movie Actors Awards 2018

6. Pemeran Pasangan Terbaik adalah Marsha Thimoty & Dea Panendra melalui film Marlina Si Pembunuh Dalam Empat Babak.

7. Pemeran Anak-anak Terbaik adalah Ni Kadek Thaly Titi Kasih melalui film  Sekala Niskala.

8. Ansambel Terbaik adalah Pengabdi Setan.Kategori Terfavorit Pilihan Pemirsa

1. Pemeran Pria Utama Terfavorit adalah Vino G Bastian melalui film Chrisye.

2. Pemeran Wanita Utama Terfavorit adalah Tatjana Saphira melalui film Sweet 20.

3. Pemeran Pria Pendukung Terbaik adalah Deddy Soetomo melalui film Kartini.

4. Pemeran Wanita Pendukung Terfavorit adalah Niniek L Karim melalui film Sweet 20.

5. Pemeran Pendatang Baru Terfavorit adalah Vanesha Prescilla melalui film Dilan 1990.

6. Pemeran Pasangan Terfavorit adalah Iqbal Ramadhan & Vanesha Prescilla melalui film Dilan 1990.

7. Film Terfavorit adalah Dilan 1990. (*)

Baca juga : Jadi Juri Indonesian Movie Actors Awards 2018, Lukman Sardi: Pengalaman Jadi Poin Penting