Find Us On Social Media :

5 Benda di Drama What's Wrong with Secretary Kim ini Jadi Best Seller Lho! Harganya?

By Novita Nesti Saputri, Sabtu, 7 Juli 2018 | 16:28 WIB

5 Benda di Drama What's Wrong with Secretary Kim ini Jadi Best Seller

Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri

Grid.ID - Saat ini, drama What's Wrong with Secretary Kim sudah sampai ke episode 10.

Hari demi hari drama ini menjadi semakin populer.

Itu berkat cerita yang unik dan para pemainnya yang terkenal seperti Park Seo Joon dan Park Min Young.

Park Min Young sukses menarik perhatian penonton dengan aktingnya di drama What's Wrong with Secretary Kim.

Tak hanya akting, benda-benda yang dikenakan Park Min Young pun juga tak luput dari perhatian penonton drama.

(Baca Juga Mengintip Penampilan Cinta Kuya yang Manis dan Seksi dengan Bralette Top Kala Liburan di Pantai)

Berkat Park Min Young, 5 benda dari drama menjadi best seller di Korea.

Penonton drama What's Wrong with Secretary Kim pasti tidak asing dengan benda-benda ini.

Berikut Grid.ID melansir dari kstarlive, 5 benda Park Min Young di drama What's Wrong with Secretary Kim yang menjadi best seller di Korea.

  1. Boneka Sapi

Boneka sapi yang ukurannya lumayan besar dan berwarna coklat muda ini harganya sekitar 1 jutaan rupiah.

(Baca Juga Rekomendasi 4 Film Baru di Awal Juli, Cocok Menemani Akhir Pekanmu)

  1. Sikat gigi dan pasta gigi BAIRD

Sikat gigi yang dipakai Park Min Young di drama What's Wrong with Secretary Kim ini harganya sekitar 177 ribu rupiah.

Sedangkan untuk pasta gigi harganya sekitar 50 ribu rupiah.

  1. Jam tangan Ferragamo

Jam tangan cantik berwarna keemasan ini harganya sekitar 12 jutaan rupiah.

  1. Sling Bag JOYGRYSON

Sling bag manis berwarna mocca ini harganya sekitar 4,8 juta rupiah.

(Baca Juga Suami Tania Putri Dihina Netizen, Si Pemain 'Kepompong' Langsung Ngamuk!)

  1. Bando Park Min Young

Bando simple berwarna merah muda bergaris hijau ini harganya sekitar 321 ribu rupiah.

Ada yang minat membelinya?(*)