Find Us On Social Media :

Makna Spesial di Balik Pemilihan Tanggal Pembaptisan Pangeran Louis

By Maria Andriana Oky, Minggu, 8 Juli 2018 | 12:28 WIB

Pangeran William dan Kate Middleton serta Pangeran Louis

Laporan Wartawan Grid.ID, Andriana Oky

Grid.ID-Keluarga kerajaan sebentar lagi akan merayakan acara kerjaan yang membahagiakan.

Putra ketiga Pangeran William dan Kate Middleton akan segera dibaptis.

Dalam aturan kerajaan Inggris, prosesi pembaptisan adalah hal yang wajib dilakukan oleh setiap anggota keluarga kerajaan.

Pada tanggal 20 Juni lalu, Istana Kensington mengumumkan detail pembaptisan Pangeran Louis Arthur Charles.

(BACA JUGA :Adu Gaya Summer OOTD ala Jessica Milla dan Gisella Anastasia, Siapa nih yang Paling Kece?)

Dan hari istimewa itu akan diselenggarakan pada senin, 9 Juli 2018 mendatang.

Melansir dari Marie Claire, menjelaskan tanggal 9 Juli memiliki makna spesial bagi nenek buyut Pangeran Louis, Ratu Elizabeth II.

Pasalnya pada tanggal 9 Juli 1947, Elizabeth (yang masih dikenal sebagai Putri Elizebeth pada saat itu) secara terbuka mengumumkan pertunangannya dengan Philip Mountbatten, yang sekarang dikenal sebagai Pangeran Philip.

(BACA JUGA :Padu Padan Sweater ala Beby Tsabina, Biar OOTD Liburanmu Makin Seru!)

Acara pertunangan Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip juga diperingati dengan adanya foto resmi pertunangan mereka.