Find Us On Social Media :

Ken VIXX Terima Penghargaan Sebagai Aktor Musikal Rookie 2018

By Novita Nesti Saputri, Selasa, 10 Juli 2018 | 13:37 WIB

Ken VIXX

Laporan Wartawan Grid.ID, Novita Nesti Saputri

Grid.ID - Ken VIXX mendapatkan penghargaan baru.

Ken memenangkan penghargaan rookie sebagai aktor musikal di 12th Daegu International Music Festival (DIMF) Awards.

Ajang penghargaan tersebut diselenggarakan pada 9 Juli 2018.

Acara musikal yang dimenangkan oleh Ken berjudul Hamlet.

(BACA JUGA: Dimas Beck Bagikan Pengalaman Hidupnya yang Penuh Liku, Inspiratif Banget!)

Ken ikut bermain di Hamlet sejak bulam Mei lalu selama empat bulan.

Member VIXX ini mendapatkan banyak pujian dan bahkan mendapatkan julukan Kenlet.

Ken juga mengakhiri masing-masing penampilannya dengan standing ovation dari penonton.

Melalui agensinya, Jellyfish Entertainment, Ken mengatakan bahwa dia merasa bahagia karena bisa menjadi aktor musikal.

(BACA JUGA: Opick Diisukan Poligami, Padahal Masyarakat Tak Tahu yang Sebenarnya!)

"Aku bahagia berdiri di atas panggung sebagai aktor musikal, tapi aku merasa terhormat dan bahagia mendapatkan penghargaan rookie yang hanya bisa dia terima sekali seumur hidup.

Aku ingin berterima kasih kepada aktor, produser, sutradara, dan semua staf yang sudah emmbantuku tampil dengan bahagia di Hamlet," kata Ken VIXX melalui agensinya seperti yang telah Grid.ID lansir dari Soompi.

Ken juga mengucapkan terima kasih kepada STARLIGHT (fans VIXX).

(BACA JUGA: Ryeowook Super Junior Resmi Keluar dari Wajib Militer, Selamat!)

"Aku masih memiliki banyak kekurangan saat tampil di Hamlet tapi terima kasih kepada semua penonton dan STARLIGHT kami yang berharga yang sudah bertepuk tangan dan memberiku semangat agar aku percaya aku bisa tumbuh sebagai aktor musikal.

Aku ingin berbagi kebahagiaan ini kepada member VIXX yang mungkin bahagia dan keluarga agensi," kata Ken.

Ken debut sebagai aktor musikal tahun 2015 dengan Chess.

Beberapa musikal yang pernah dibintangi Ken yaitu Cinderella, Boys Over Flower The Musical, Hamlet, dan Titanic.

(BACA JUGA: Sarwendah Ajak Thalia Putri Onsu ke Pasar, Netizen Soroti Pakaiannya!)

Dia bisa mendapatkan pengalaman melalui musikal-musikal yang berbeda genre ini.

Sementara itu, Ken akan segera membintangi drama webtoon berjudul Tofu Personified yang tayang mulai Juli 2018.

Dia akan memerankan tokoh bernama Kim Joo Hyeon, seorang bintang top yang tidak kompeten dalam hal kencan dan asmara.

Selamat Ken! (*)