Find Us On Social Media :

Seruput Jus Sirsak Bisa Segarkan Tenggorokan Juga Kaya Manfaat, Loh!

By Nailul Iffah, Jumat, 13 Juli 2018 | 13:43 WIB

Segarnya jus sirsak

Grid.ID - Udara di siang hari terasa sangat panas.

Hal ini tentu akan membuat tubuh merasa haus terus menerus.

Cuaca yang panas bisa membuat tubuh kehilangan cairan, sehingga menyebabkan dehidrasi.

Salah satu langkah mengusir dehidrasi di siang hari, paling cocok dengan segelas jus sirsak.

Jus sirsak memiliki rasa yang khas, manis dan sedikit asam.

(Baca Juga:Terkejut di Hari Ulang Tahun, Vicky Nitinegoro 'Balas Dendam')

Meminum jus sirsak tentu membuat tubuh kembali segar, mood pun membaik.

Tapi tahukah kamu, rupanya sirsak mengandung banyak manfaat bagi tubuh.

Tak tanggung-tanggung buah sirsak bisa mencegah timbulnya penyakit kanker.

Selain itu, sirsak juga menjaga metabolisme tubuh, menjaga kesehatan kulit, mampu meredakan saluran pernapasan, membantu meredakan nyeri.

Sirsak juga dipercaya bisa membunuh parasit, membersihkan saluran pencernaan.

Dan yang nggak kalah hebat, sirsak bisa menghilangkan stres.

Tak banyak yang tahu, buah berkulit hijau dan di dalamnya berwarna putih ini selain enak dimakan, juga kaya manfaat bagi kesehatan tubuh.

Buat kamu yang lagi diet pun cocok mengonsumsi sirsak, karena rendah kalori.

(Baca Juga: Jung Eun Ji Apink dan Sungyeol INFINITE Siap Debut Layar Lebar Lewat Film Horor!)

Yuk bikin jus sirsak di rumah!

Cara membuatnya sangat mudah, ikuti langkah berikut: 

Bahan:

200 gram daging sirsak

200 gram es krim vanila

100 gram yoghurt

100 gram es serut

100 ml jus sirsak siap pakai

3 sendok makan susu kental manis

Bahan Pelangkap:

150 gram krim kocok

Cara Membuat Smoothies Sirsak:

1. Campur daging sisrak, es krim vanila, yoghurt, es serut, jus sirsak, dan susu kental manis. Blender hingga lembut.

2. Sajikan bersama krim kocok.

Selamat mencoba! (*)