Find Us On Social Media :

'Halal Mie Halal' Indomie Kenalkan 12 Varian Khas Nusantara

By Dianita Anggraeni, Jumat, 13 Juli 2018 | 21:15 WIB

Seluruh Peserta foto bersama Brand Manager Indomie, dan Asisten Brand Manager Indomie.

Dua belas varian rasa itu terdiri dari Mie Goreng Aceh, Soto Medan, Mie Celor, Empal Gentong, Mi Kocok Bandung, dan Tengkleng.

Lalu ada Mie Goreng Cakalang, Coto Makasar, Mi Goreng Masak Habang, Soto Banjar Limau Kuit, Soto Padang dan Indomie Soto Lamongan.

Terlihat antusias, para pencinta Indomie serta food blogger itu memberikan komentarnya setelah mencicipi kedua belas varian rasa Indomie Nusantara.

Khairil salah satunya, pecinta Indomie asal Banjarmasin itu mengatakan jika varian rasa favoritnya yaitu Indomie Soto Banjar Limau Kuit dan Soto Lamongan yang terbaru.

"Ya pasti Indomie soto Banjar Limau Kuit dan Soto Lamongan yang baru, karena emang saya suka soto dan nggak terlalu pedes.”

“Dan bagi kami orang-orang daerah itu adalah cara untuk mempromosikan kuliner daerah juga misalnya soto Banjar Limau Kuit yang memang masakan asli dari Banjarmasin,”

“Dan juga mengenal masakan dari daerah lain," ucap Khairil dengan antusias.

Selain pecinta Indomie, terdapat juga artis atau influencer Harris Illano Vriza yang turut mencicipi 12 varian rasa Nusantara Indomie.

Ia pun memfavoritkan rasa Mie goreng Aceh dan Cakalang.

"Kalau favorit saya suka Indomie goreng Aceh sama Cakalang, soalnya kalau Aceh ngingetin gue sama kampung halaman,”

“Kalau cakalang, gue suka goreng dan pedes apalagi kalau cakalang berasa banget ikannya, suka banget," ucap Harris.