Find Us On Social Media :

Sering Sakit Leher, Kebiasaan Sepele Ini Jadi Pemicunya

By Alfa Pratama, Selasa, 17 Juli 2018 | 18:48 WIB

Sakit leher kronis dapat menyebabkan penurunan kondisi, otot kaku, kontraktur (leher bengkok), dan k

Grid.ID - Sakit leher adalah kondisi yang tidak nyaman terutama ketika beraktivitas.

Bahkan menurut data dari dokter umum, nyeri leher merupakan kasus paling umum (selain batuk dan flu) sebagai penyebab seseorang harus cuti meminta ijin untuk tidak bekerja.

Ternyata, pemicu sakit leher ada beragam seperti ketegangan otot.

Penyebab paling umum nyeri leher adalah kelainan pada jaringan lunak yang terkait cedera atau pemakaian dan aus yang berkepanjang

Hal ini bisanya disebabkan oleh aktivitas dan perilaku seperti postur tubuh yang buruk, duduk terlalu lama tanpa mengubah posisi, tidur dengan posisi leher yang buruk, menyentak leher saat olahraga.

Menurut salah satu penelitian menyatakan bahwa penggunaan telepon pintar (smartphone), tablet dan komputer jinjing atau laptop di luar jam kantor berisiko bagi kesehatan para penggunanya.

Baca juga : Tak Hanya Karena Salah Posisi Tidur, 6 Kebiasaan Sepele Ini Juga Bikin Sakit Leher

Temuan ini merupakan hasil kajian terbaru dari pemerhati masalah kesehatan Chartered Society of Physiotherapy.

Dalam temuan ini, menyatakan kebiasaan ini bisa mempengaruhi postur tubuh dan menyebabkan sakit tulang belakang serta leher.

Chartered Society of Physiotherapy mengatakan orang harus belajar untuk mematikan 'gadget' mereka saat di rumah.

Kebanyakan orang melihat ponsel dengan cara yang salah.

Membaca teks, email, atau browsing dengan posisi duduk bersandar di kursi, memegang ponsel dekat pangkuan, sehingga perlu menundukkan kepala untuk dapat melihat layar, ini merupakan kebiasaan yang akan memicu terjadinya sakit leher, punggung, dan bahu.

Baca juga : 3 Rekomendasi Produk Terbaik Untuk Perawatan Anti Aging Pada Bagian Leher