Find Us On Social Media :

Viral, Kantor Desa Megah Bak Istana Negara, Dibangun 4 Tahun dengan Dana Rp 1,8 Miliar

By Nindya Galuh Aprillia, Senin, 23 Juli 2018 | 12:44 WIB

Viral, kantor desa mirip istana negara

Laporan Wartawan Grid.ID, Nindya Galuh A.

Grid.ID - Kantor Desa Kemuningsari Kidul, Kecamatan Jenggawah, Kabupaten Jember, Jawa Timur mendadak viral di media sosial.

Bukan tanpa alasan, desain bangunan kantor desa ini terbilang cukup unik.

Tak seperti kantor desa pada umumnya, struktur bangunan Kantor Desa Kemuningsari sangat mirip dengan istana negara.

Warna putih gading mendominasi bangunan ini, lengkap dengan lambang burung garuda pancasila di tengahnya.

(BACA JUGA: Luput dari Sorotan, Inilah Nani Soewanto, Atlet Cantik Indonesia Sekaligus Mantan Istri Rano Karno)

Kantor desa ini terletak di sekitar area persawahan.

Banyak akun-akun media sosial yang memposting foto kantor desa unik tersebut.

Salah satunya adalah akun Instagram @explorerjember.

(BACA JUGA: Kecil-kecil Cabe Rawit, Berkat Putri Charlotte Ekonomi Inggris Kini Makin Meningkat)

"Mirip apa hayo?

Letak bangunan ini Di tengah ladang persawahan.. Balai desa Kemuning Kidul