Find Us On Social Media :

Kembali Dipercaya Sebagai Juri Ajang Pencarian Bakat, Maia Estianty: Kali Ini Nggak Galak

By Winda Wahdania, Selasa, 24 Juli 2018 | 11:30 WIB

Maia Estianty

Laporan Wartawan Grid.ID, Eria Winda Wahdania

Grid.ID - Maia Estianty memang baru saja selesai didapuk sebagai juri Indonesian Idol.

Dalam ajang tersebut Maia Estianty kerap memberikan komentar pedas dan tajam untuk setiap peserta.

Kali ini Maia Estianty kembali didapuk menjadi juri di Indonesian Idol Junior.

(BACA JUGA: Tampilan Edgy Kourtney Kardashian dengan Busana Serba Hitam, Stunning!)

Bersama dengan Rayi Putra, Rossa dan Rizky Febian, Maia Estianty mengaku siap mencari talenta baru.

Namun berbeda dengan sebelumnya yang dituntut tegas, kali ini Maia mengaku tidak berperan sebagai juri yang galak.

Hal tersebut ia ungkapkan melalui unggahan dalam akun Instagram pribadinya.

(BACA JUGA: Pertahankan Hubungan lama, Aktor Jung Hae In Perbarui Kontrak dengan FNC Entertainment)

Dalam unggahan tersebut, ibu dari tiga orang anak ini juga mengucapkan syukur karena telah dipercaya kembali.

Ia juga memiliki harapan agar selalu bisa diterima masyarakat Indonesia.

"Bersyukur dipercaya lagi menjadi juri @indonesianidoljunior . Tapi kali ini tidak dipasang sebagai juri yang galak. Doakan diterima di masyarakat talenta2 baru Junior di Indonesia dan calon2 penyanyi hebat mendatang. Amin#indonesianidoljunior #judge #idol #junior #maiaestianty #diarymaia," tulis @maiaestiantyreal (24/7/2018).

(BACA JUGA: Gaya Super Cute ala Brisia Jodie dengan Kaus Kaki Belang-belang, Makin Imut!)

Unggahan Maia Estianty pun mendapat beragam komentar dari netizen yang mendukung keberadaan Maia dalam ajang tersebut.

"Bunda gk galak kok tp tegas bgs ya bgs gk ya gk tp tetep ada tutur kata yg tdk menyakiti malah memotivasi buat jadi lbh bgs karena masukan bunda @maiaestiantyreal," tulis @dee_qoiu.

"Sukses dan jujur selalu dlm menilai u/ hasil yg murni dan berkwalitas mendapatkan penyanyi yg handal.. Gbu," tulis @andin_ara.

"semoga sekses ya bunda indonesia idoljunior nya," tulis @ayu_frmosa_93.

(BACA JUGA: Doa Sheza Idris untuk Kehamilannya yang Menginjak Usia 4 Bulan)

"Semangat ya bun jadi juri....klw finalis di tangan bunda maia..dijamin pasti bakalan hebat kedepannya..asal jangan kayak sang penggoda itu..seperti kacang lupa kulitnya....malass banget lihatnya," tulis @tikaanseong.

"Wah selamat mbak ..semoga mbak jadi juri yang amanah dan patonah ya mbak..yg bisa ngebimbing adek2 supaya bisa jadi generasi yg bertalenta ..amin," tulis @sk_nisyah.

Indonesian Idol Junior 2018 memang kembali digelar mulai pertengahan Juli lalu.

Ajang ini membuka pendaftaran untuk anak dengan usia 5 sampai 14 tahun dan bisa bernyanyi.

Siapa yang akan jadi the next Idol Junior ya?(*)