Find Us On Social Media :

Pelaku Teror Anak Jonathan Frizzy Sudah Ditangkap di Magelang

By Lalu Hendri Bagus Setiawan, Selasa, 31 Juli 2018 | 11:20 WIB

Begini Isi Surat Ancaman yang Ditujukan kepada Keluarga Jonathan Frizzy!

Laporan Wartawan Grid.ID, Lalu Hendri Bagus

Grid.ID - Aktor Jonathan Frizzy sempat melaporkan ancaman teror yang ditujukan kepada putrinya yang baru berusia 4 tahun ke Polda Metro Jaya, pada April 2018 lalu.

Teror itu tertulis dalam sebuah kertas yang ditaruh di pagar rumah. Dalam sebuah kertas itu tertulis ancaman.

Jonathan Frizzy mengatakan seseorang yang melakukan tindakan teror kepada putrinya itu dalam proses penangkapan oleh pihak kepolisian daerah Magelang, Jawa Tengah.

"Soal kasus udah orangnya itu di Magelang, dan lagi proses penangkapan cuman mungkin udah ditangkep, karena kemarin ada panggilan beberapa kali dari Polda Metro jaya cuma memang belum sempet ke sana karena stripping," ujar Jonathan Frizzy saat ditemui Grid.ID di Studio Persari, Jakarta Selatan, Senin (30/7/2018).

(BACA JUGA: Tips Awet Muda Ala Sharena Delon, Bisa Dicoba nih!)

Jonathan Frizzy yang tengah disibukkan dengan aktivitas syuting striping menyerahkan segala proses hukum yang sedang berjalan kepada pengacaranya.

"Yang aku denger sih udah ditangkep cuma aku harus jadi saksi harus pergi ke sana, bener-bener ada waktu seharian gitu, kemarin sih udah nyerahin sama pengacara sih," kata Jonathan Frizzy.

Ia pun mengaku sebenarnya sudah memaafkan pelakunya, tetapi ia menyerahkan kepada polisian agar proses hukum tetap berjalan.

"Itu semua diserahkan ke polisi aja sih, kalau soal minta maaf udah dimaafin cuma aku pengin orang kayak gitu biar jera aja, karena itu berbahaya untuk anak-anak terutama anak aku," papar Jonathan Frizzy.

"Yaudahlah aku serahin yang penting ini orang harus diproses hukum," sambungnya.

Kini pasca kejadian tersebut, konsisi kompleks perumahan Jonathan Frizzy lebih dijaga ketat petugas keamanan.

"Aman banget sih jadi setiap hari di daerah situ ada patroli polisi, security makin ketat, tetangga sebelah tuh makin aware gitu, kalau ada apa-apa itu kita sigap," tuturnya. (*)