Find Us On Social Media :

Perjalanan Ryshaka Berhenti Minum ASI di Usia 2 Tahun 10 Bulan

By Linda Fitria, Minggu, 5 Agustus 2018 | 10:54 WIB

Sharena Delon dan keluarga

Laporan Wartawan Grid.ID, Linda Fitria C

Grid.ID - Membuat si kecil berhenti minum ASI bukanlah pekerjaan enteng.

Selain membuat anak rewel, fase ini juga sering berakhir drama.

Biasanya, anak mulai disapih saat berusia 1,5 tahun ke atas.

Anak kemudian dialihkan untuk mengonsumsi susu sapi sebagai pengganti ASI.

(BACA JUGA : Resmi Menikah, Air Mata Tasya Kamila Berderai Saat Minta Restu)

Namun hal itu tak berlaku pada Ryshaka, putra Sharena Delon dan Ryan Delon.

Setelah berhenti minum ASI, Ry tak lantas minum susu sapi sebagai gantinya.

Ry hanya mengonsumsi susu almond dan jus sebagai pengganti ASI yang selama hampir 3 tahun ia minum.

Hal ini diceritakan sang ibu lewat Instagram miliknya (4/8/2018).

(BACA JUGA : Makeup Minimalis Tasya Kamila di Hari Pernikahannya, Cantik dan Memesona Banget!)

Dalam postingan tersebut, Sharena menceritakan bagaimana perjalanan Ry sampai akhirnya bisa lepas dari ASI.