Find Us On Social Media :

5 Kebiasaanmu dan Pasangan Ini Jadi Tanda Kamu dalam Hubungan yang Bahagia!

By Esti Ayu Hutami, Minggu, 5 Agustus 2018 | 16:22 WIB

Hubungan yang bahagia bersama pasangan

Laporan Wartawan Grid.ID, Esti Ayu Hutami

Grid.ID- Selalu bahagia dan hidup rukun dengan pasangan, pasti jadi dambaan semua orang bukan?

Mereka ingin menghabiskan waktu yang menyenangkan dengan pasangan yang nggak akan melukai perasaannya.

Dilansir dari HuffPost Australia, seorang pakar hubungan bernama Melissa Ferrari mengatakan "Pasangan yang bahagia melakukan hal-hal kecil setiap hari yang membantu mereka menjaga hubungan tetap berjalan," kata Melissa.

( BACA JUGA :Eksklusif: Ini Respon Wizzy Saat Tak Dikenali Orang Lain Sebagai Artis)

Menurutnya, meskipun hanya berlangsung beberapa menit, tapi hal-hal romantis yang selalu dijaga setiap hari bisa membuat hubungan berjalan mulus dan langgeng loh.

Nah kegiatan romantis apa saja ya? Grid.ID akan bagikan infonya untukmu!

1. Berciuman setiap hari

Setidaknya sehari sekali nih, bukan tanpa alasan Ferrari menjelaskan bahwa dengan berciuman, tubuh kita merilis hormon oxytocin.

Oxytocin merupakan hormon yang membuat kita merasa nyaman dan terikat dengan pasangan kita.

( BACA JUGA :Hanya 1% Populasi di Dunia yang Miliki Kemampuan Ini, Salah Satunya Meghan Markle)

Selain itu, tubuh juga mengeluarkan hormon dopamin.

Dopamin merupakan hormon yang berperan dalam menciptakan kecanduan.

Sehingga, kita kerap merasa kecanduan akan ciuman dari pasangan kita.

2. Selalu memberi kabar

Saat sedang nggak bersama atau berada di tempat yang berbeda, kamu dan pasangan nggak kehilangan komunikasi untuk selalu berkabar nih.

Ferrari menyarankan kita untuk menanyakan bagaimana kabar pasangan saat kita tak bersama dengannya melalui pesan teks.

Cukup tanyakan bagaimana rapat kerjanya, atau apakah sudah makan siang, dan sebagainya.

Hal ini menunjukkan kita peduli dan sedang memikirkannya.

( BACA JUGA :Totalitas Banget, Total Harga Penampilan Inul Daratista Sekali Manggung Setara dengan Biaya Naik Haji!)

3. Selalu suka menatap matanya

Pernah nggak sih melihat seorang ibu dan bayinya saling bertatapan?

Ternyata interaksi kompleks ini mampu membuat bayi merasa dicintai dan spesial.

Ferrari menyebutkan bahwa saat dewasa kita juga menginginkan hal itu.

Tataplah pasangan kita dengan tatapan penuh kasih sayang ya.

( BACA JUGA :Paul Burrell Pelayan Putri Diana Berikan Peringatan Kepada Meghan Markle)

4. Memeluk sebelum berangkat kerja

Jangan pernah meninggalkan rumah tanpa menatap pasangan kita dan memeluknya ya.

Dan setelah pulang ke rumah pun, sebelum bersalaman dengan anak-anak, pergilah pada pasangan kita dan peluklah.

Hal ini akan memberikan atmosfir positif untuk hari-hari yang kita jalani saat nggak bersama karena bekerja.

Saat bertemu di rumah kembali, kita dan pasangan pun jadi merasa nyaman.

( BACA JUGA :Peran Perempuan sebagai Pelaku Bisnis E-Commerce Indonesia Terendah di Asean)

5. Tidur bersama

Masing-masing pasangan bisa saja memiliki jam tidur yang berbeda.

Namun, menurut Ferrari, pasangan yang bahagia tidur dan bangun bersama.

Penelitian menunjukkan bahwa pasangan yang telah berhubungan selama 3,5 tahun mulai tidur dengan waktu yang berbeda.

Padahal hal ini semestinya nggak baik loh.

Cobalah sesuaikan jam tidur kita dengan pasangan.

( BACA JUGA :Ini Sederet Tanda-tanda Orang yang Akan Menemui Ajalnya! Apa aja?)

Sebelum tidur, cobalah berbincang-bincang tentang keseharian. (*)