Find Us On Social Media :

Gempa Lombok Terasa Hingga di Bali, Artis Hollywood Chrissy Teigen Selamatkan Diri Dalam Keadaan Telanjang

By Dewi Lusmawati, Senin, 6 Agustus 2018 | 06:00 WIB

John Legend dan Chrissy Teigen

Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID - Gempa bermagnitudo 7 SR mengguncang Lombok Utara, NTB, dan sekitarnya, Minggu (5/8/2018) pada pukul 18.46 Wita.

Gempa berpusat di 8.37 LS,116.48 BT, sekitar 27 km di arah timur laut.

Pusat gempa berada di kedalaman 15 kilometer.

Tak hanya di Lombok, guncangan gempa rupanya juga sampai di pulau dewata, Bali.

BACA JUGA: 4 Potret Keseruan John Legend dan Chrissy Teigen saat Berlibur di Bali

Hal ini seperti dikutip Grid.ID dari unggahan Twitter selebriti Hollywood, Chrissy Teigen.

Chrissy beserta keluarganya diketahui tengah berlibur di Bali sejak beberapa hari lalu.

Chrissy yang merupakan model sekaligus istri penyanyi John Legend, Chrissy Teigen, merasakan kepanikan saat gempa di Lombok Utara, Minggu (5/8/2018), terasa hingga ke Bali.

Melalui akun @chrissyteigen ia menulis sejumlah tweet menjelaskan kondisi yang ia rasakan.

BACA JUGA: 4 Makanan yang Nggak Pernah Absen di Kulkas Chrissy Teigen

"Bali. Trembling. So long (Bali. Goncang. Lama sekali)," tulis Chrissy Teigen.

Ia mengaku merasakan guncangan selama 15 detik.

Meski menegangkan, Chrissy harus berusaha tenang.

"I very calmly walked outside saying clutching baby saying “I’m naked. I’m naked. I’m naked.” like a naked zombie (Saya dengan tenang berjalan ke luar sambil menggendong bayi sambil berkata, “Saya telanjang. Saya telanjang. Saya telanjang.” Seperti zombie telanjang)," tulis Chrissy.

BACA JUGA: Kece Maksimal, Gaya Edgy Chrissy Teigen Saat Sedang Hamil yang Super Simpel, Wajib Dilihat nih!

Bahkan dalam tweetnya, Chrissy mengaku bahwa ia juga masih merasakan gempa susulan beberapa saat setelahnya.

Gempa yang mengguncang Lombok dan sekitarnya tersebut bahkan sempat memicu terjadinya tsunami di sejumlah titik.

Meski kini peringatan tsunami telah dicabut, namun sejumlah gempa susulan dilaporkan masih terjadi.

Kerusakan dan keterbatasan akses menjadi penghambat dalam evakuasi.

BACA JUGA:Creamy Chicken Pot Pie Soup Ala Chrissy Teigen Ini Cocok Banget Dihidangkan Saat Dinner Nanti

Pasca gempa, warga di Lombok, NTB, memilih untuk bertahan di luar rumah karena trauma.

Listrik padam dan kemacetan terjadi di mana-mana.(*)