Find Us On Social Media :

Menurut Penelitian, Minum Kopi Bisa Menurunkan Risiko Kematian Dini

By Hastin Munawaroh, Kamis, 9 Agustus 2018 | 16:45 WIB

Menurut Penelitian, Minum Kopi Bisa Menurunkan Risiko Kematian Dini

Grid.ID - Manfaat kesehatan dari kopi kerap diperdebatkan.

Namun, sebuah penelitian baru akan memberikan kabar baik bagi para pencinta kafein.

Dikutip dari Independent pada 9 Agustus 2018, tim peneliti dari National Cancer Institute dan National Institutes of Health menemukan, minum kopi ternyata bisa menurunkan risiko kematian dini hingga 16%.

Dalam penelitian itu, tim menggunakan data dari Inggris Biobank, yakni sebanyak 500.000 orang dewasa Inggris usia antara 38 dan 73 mengisi kuesioner kesehatan, menjalani pemeriksaan fisik, dan memberikan sampel biologis.

Selama 10 tahun masa penelitian, sekitar 14.200 peserta meninggal. Namun, peneliti menemukan, peserta dengan tingkat konsumsi kopi tinggi hidup lebih lama.

BACA: 'Pola Diet' Siswi Asal Surabaya ini Justru Membuat Dirinya Dipenjara

Studi ini menemukan, peserta yang minum delapan cangkir atau lebih per hari, tingkat kematian dini mereka berkurang sebanyak 16%.

Selain itu, dua hingga lima cangkir kopi sehari juga bisa mengurangi tingkat kematian dini sebesar 12%.

Dalam laporan penelitian itu dikatakan, minum kopi dapat menjadi bagian dari diet sehat.

Laporan itu mengikuti penelitian terbaru yang diterbitkan dalam PLOS Biology yang menghubungkan konsumsi kafein dengan peningkatan denyut jantung.

Dengan demikian, minum kopi atau minuman berkafein lainnya dapat sangat bermanfaat bagi orang tua -yang lebih berisiko mengalami masalah jantung ketimbang orang yang lebih muda-.

BACA: Dukung Desainer Muda Indonesia, MatahariMall.com Gelar '9 Rising Fashion Designer Competition'