Find Us On Social Media :

Terlahir Dengan Tengkorak Kepala Hilang, Begini Kondisi Bayi Ah Neath

By None, Rabu, 15 Agustus 2018 | 11:14 WIB

Ah Neath

Grid.ID- Seorang bayi mungil bernama Ah Neath terlahir dalam kondisi anenchepaly, sebuah gangguan yang memengaruhi pembentukan kepala selama perkembangan embrio.

Melansir Elite Readers, menurut data statistik terbaru, sekitar 1 dari 5000 bayi yang lahir setiap tahun menderita cacat ini.

Sayangnya hingga kini belum ada obat untuk anenchepaly.

Bahkan para ahli di US Centers for Disease Control bayi dengan kondisi ini dapat meninggal segera setelah dilahirkan.

(Baca Juga :Biasa Rewel, Sang Anak Tiba-Tiba Diam Ternyata Ada Anting di Tubuhnya)

Pada Ah Neath, kondisi ini membuat kepalanya terbentuk hanya setengah saja, sebuah 'kawah' terbentuk di bagian atas kepalanya.

Sedangkan di bagian belakangnya terlihat menonjol besar. 

Ah Neath berasal dari desa terpencil bernama Provinsi Tbong Khmum di Kamboja Timur yang terletak 167 km timur laut ibukota Phnom Penh.

(Baca Juga :Satu Kawasan Dengan Beyonce dan Taylor Swift, Begini Mewahnya Rumah Nia Ramadhani di Beverly Hills)

Ia juga lahir dalam keluarga kurang berada sehingga orangtuanya hanya pasrah terhadap keadaan.