Find Us On Social Media :

Cara Mudah Ciptakan Suasana Nyaman Saat Berkendara dengan Keluarga Tercinta

By Nailul Iffah, Rabu, 15 Agustus 2018 | 19:28 WIB

Biar kamu dan anggota keluarga betah saat perjalanan di dalam mobil, kamu bisa mencoba tips dari Grid.ID berikut ini.

Grid.ID – Melakukan perjalanan bersama anggota keluarga dan sahabat ke berbagai tempat merupakan salah satu kegiatan yang menyenangkan.

Selain sebagai bentuk komunikasi yang lebih intim, bepergian bersama keluarga juga dapat menjadi ajang relaksasi demi melepas stress.

Jenis transportasi mulai dari kereta api, kapal laut, pesawat atau bahkan kendaraan roda empat tentu saja bisa dipilih sesuai kebutuhan kamu dan keluarga.

(Baca juga: Pouch Makeup Ketinggalan? Yuk Bikin Beauty Zone di Dalam Mobil Kesayangan Kamu!)

Jika pilihan jatuh pada kendaraan roda empat, maka sebaiknya menyulap mobil menjadi alat transportasi yang tidak hanya sekedar cepat, namun juga nyaman dan aman digunakan untuk bepergian seru bersama keluarga.

Khususnya bagi kamu yang baru saja memiliki buah hati yang masih kecil sehingga kenyamanan merupakan modal utama perjalanan.

Kondisi anak yang rewel dapat disiasati dengan menyiapkan beberapa camilan kesukaannya serta mainan yang aman dibawa dan diletakkan di dalam mobil kesayangan.

(Baca juga: Langkah Hair-do Simpel di Mobil Buat Kamu yang Terburu-buru dan Nggak Sempat Catokan)

Camilan kering dan instan yang super enak seperti biskuit, wafer, cokelat, dan lainnya bisa kamu simpan di dalam mobil.

Mainan anak seperti boneka, buku bacaan bergambar, serta bola-bola plastik warna-warni juga bisa disimpan di dalam mobil biar anak tidak merasa bosan saat di perjalanan.

Faktor lainnya ialah kondisi ruang kabin mobil yang luas sehingga mampu menampung banyak barang bawaan dan membuat anggota keluarga merasa sangat nyaman.