Find Us On Social Media :

Sehari Setelah Rilis, MV IDOL BTS Jadi MV K-Pop Tercepat yang Meraih Lebih Dari 50 Juta Viewers di Youtube!

By Septi Nugrahaini Rahmawati, Sabtu, 25 Agustus 2018 | 17:22 WIB

BTS

 

Laporan Wartawan Grid.ID, Septi Nugrahaini

Grid.ID - Sudah 24 jam sejak BTS merilis album comeback.

BTS merilis album repackaged Love Yourself: Answer pada Jumat (24/8/2018) pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB.

Love Yourself: Answer menjadi seri terakhir dari rangkaian album Love Yourself.

BACA JUGA: Donghae dan Eunhyuk Konfirmasi Super Junior Akan Tampil di Closing Ceremony Asian Games 2018!

Title track untuk Love Yourself: Answer adalah lagu berjudul IDOL.

MV IDOL juga dirilis bersamaan dengan perilisan albumnya.

Album ini memiliki A-side dan B-side.

BACA JUGA: Popularitasnya Makin Mendunia, BTS Diundang di Acara Khusus oleh GRAMMY Museum!

Untuk A-side akan ada 16 lagu, sedangkan di B-side hanya 9 lagu.

Beberapa lagu merupakan lagu yang sudah dirilis dari album sebelumnya yaitu Love Yourself: Her dan Love Yourself: Tear.

Total ada 25 lagu dalam album ini yang telah diseleksi dan lulus oleh stasiun penyiaran Korea Selatan.

BACA JUGA: Komunitas Korean Culture Center dari Indonesia Ramaikan Venue Asian Games

Dilansir Grid.ID dari Soompi, pada Sabtu (25/8/2018), tepat pukul 18.00 KST atau 16.00 WIB, MV IDOL mendapatkan viewers lebih dari 56 juta di YouTube.

Meski begitu tentunya masih diperlukan pernyataan resmi yang dikeluarkan oleh YouTube.

Saat ini rekor untuk 24 jam dipegang oleh MV DDU-DU DDU-DU milik BLACKPINK.

BACA JUGA: Daebak! Belum 24 Jam Rilis, MV IDOL BTS Sukses Buat Rekor dengan 50 Juta Viewers

DDU-DU DDU-DU mendapatkan 36,2 juta viewers dalam 24 jam.

Selain itu, MV BTS sebelumnya, Fake Love mendapat 35,9 juta viewers dalam 24 jam.

Fake Love adalah title track di album Love Yourself: Tear yang rilis pada 18 Mei silam.

BACA JUGA: Alasan Album Love Yourself: Answer BTS Sangat Berpotensi untuk Menjadi Album No.1

IDOL adalah lagu yang diproduksi oleh Ali Tamposi, Roman Campolo, Pdogg, Supreme Boi, Hitman Bang, dan RM.

Dalam MV IDOL, para penggemaar dapat melihat sentuhan tradisional Korea.

Seperti pakaian, latar tempat, dan koreografi.

BACA JUGA: Goyang Dayung ala Presiden Jokowi Viral, Donghae dan Eunhyuk Super Junior pun Tak Mau Ketinggalan

Melalui lagu ini, mereka ingin memperkenalkan diri kepada dunia bahwa mereka adalah idol dan musisi di waktu yang bersamaan.

Selain itu, mereka juga ingin memperkenalkan kebudayaan tradisional Korea kepada dunia luar.

Irama musik ini merupakan hasil percampuran antara musik tradisional Korea dengan ketukan Afrika dan didukung oleh trap groove dengan sumber EDM populer.

BACA JUGA: Rilis MV IDOL, BTS Bikin Fans Salah Fokus dengan Baju yang Dipakai Suga?

Angka 50 juta viewers di YouTube untuk MV baru BTS merupakan salah satu project yang direncakan oleh para penggemarnya.

Setelah comeback, BTS juga akan melakukan promosi ke program musik.

Sayangnya, agensi baru saja mengumumkan jika BTS hanya akan melakukan promosi selama seminggu.

BACA JUGA: BTS Rilis MV IDOL, ARMY Indonesia Punya Target Comeback nih! Yakin Bisa?

Pasalnya, RM cs harus melanjutkan tur dunia edisi Love Yourself.

Konser BTS kali ini dimulai di Olympics Stadium, Seoul pada 25-26 Agustus.

Selamat BTS dan ARMY!

(*)