Find Us On Social Media :

Kalah Dari Indonesia, Tim Pencak Silat Malaysia Mengamuk Hingga Jebol Dinding Pembatas

By Ayu Wulansari Kushandoyo Putri, Senin, 27 Agustus 2018 | 18:10 WIB

Atlet Pencak Silat asal Malaysia

Laporan Wartawan Grid.ID, Ayu Wulansari K.PGrid.ID - Tim Malaysia tiba-tiba mengamuk di Padepokan Pencak Silat TMII (27/8/2018) setelah kalah dari Indonesia.Atlet pencak silat Malaysia, Mohd Al Jufferi Jamari saat itu kalah melawan Komang Harik Adi dengan kemenangan Indonesia 4-1.Dua detik sebelum pertandingan berakhir, Mohd tiba-tiba pergi mengundurkan diri atau yang disebut dengan Walk Out (WO).

BACA JUGA: Uang Tunai Hingga Rumah, ini Bonus yang Didapat Peraih Medali EmasIa merasa bahwa nilainya tak bertambah padahal merasa telah melayangkan pukulan pada Komang.Karena tak terima dengan hasil pertandingan, tim Malaysia berkumpul dan mulai berteriak-teriak.

Tak hanya itu, salah satu tim Malaysia pun memukul dinding pembatas yang terbuat dari tripleks hingga jebol dan beberapa di antaranya terlepas."Saya tak masalah dengan pesilat, saya masalah dengan juri-juri," ucap Jeffry seperti dikutip Grid.ID dari Wartakota (27/8/2018).Hal ini pun menimbulkan keramaian orang-orang yang ikut berkerumun menyaksikan amukan tim Malaysia ini.

BACA JUGA: Indonesia Duduki Peringkat ke-4 Sementara Asian Games 2018 dengan Perolehan 19 Medali Emas

Beberapa orang terlihat berusaha membetulkan kerusakan fasilitas tersebut dengan seadanya.Melihat aksi para atlet Malaysia ini, banyak netizen yang melontarkan komentarnya.

"Harusnya di Banned dan kena sanksi," kata @royhan_oyan."@bobmunchen tapi indonesia gak curang. Jadi gak bisa di bilang karma. Lebih tepat balasan yg adil setelah di curangi," ujar @fa_delicious."Klo menang berprestasi.. Klo kalah jgn frustasi.. Huo oo," komentar @alfinnur_usman.

BACA JUGA: Ditaklukan China Taipei, Anthony Ginting Tetap Bersyukur"Memalukan wkwk," sahut @noobb9849."Seharusnya dikenakan sanksi karena telah merusak property kita," tulis @rmadhi56.Bagaimana menurutmu? (*)