Find Us On Social Media :

Klasemen Sementara Asian Games 2018: Indonesia Naik ke Peringkat 4, Butuh 6 Emas Lagi untuk Susul Korea Selatan

By Irene Cynthia Hadi, Selasa, 28 Agustus 2018 | 07:35 WIB

Perolehan medali emas Indonesia

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Indonesia berhasil menyalip Iran dalam klasemen perolehan medali Asian Games 2018 pada Senin (27/8/2018) malam.

Indonesia kini berada di bawah Tiongkok, Jepang dan Korea Selatan.

Berdasarkan penelusuran Grid.ID dari situs resmi Asian Games 2018, Indonesia sudah berhasil mengumpulkan 22 emas, 15 perak dan 27 perunggu.

BACA JUGA Mengintip Sapi-sapi Maia Estianty dan Mulan Jameela yang Dikurbankan dalam Idul Adha 2018

Dengan semua medali tersebut, Indonesia sudah mengumpulkan 64 medali sampai Senin (27/8/2018) malam.

Dikutip dari Kompas.com, perolehan medali Indonesia bertambah setelah cabang olahraga yang ditandingkan Senin (27/8/2018) berhasil menyumbangkan 10 medali emas.

Cabang-cabang yang berhasil menyumbangkan emas adalah pencak silat dan panjat tebing.

BACA JUGA Resmi Menikah, Inilah 10 Foto Pernikahan Tasya Kamila dan Randi Bachtiar

Cabang olahraga pencak silat berhasil menyumbangkan 8 emas.

Kedelapan atlet tersebut ialah Puspa Arumsari, Yolla Primadona Jampil-Hendy, tim Nunu Nugraha, Asep Yulda Sani, Anggi Faisal Mubarok, Aji Bangkit Pamungkas, Komang Harik Adi Putra, Iqbal Candra Pratama, Sarah Tria Monita dan Abdul Malik.