Find Us On Social Media :

Baru Berusia 18 Tahun, Rikako Ikee Menjadi Atlet Peraih Medali Emas Terbanyak di Asian Games 2018

By Dewi Lusmawati, Sabtu, 1 September 2018 | 19:25 WIB

Rikako Ikee

Laporan wartawan Grid.ID, Dewi Lusmawati

Grid.ID - Tak terasa ajang pesta olahraga terbesar di Asia, atau biasa disebut dengan Asian Games 2018 telah bejalan selama hampir 2 minggu.

Upacara penutupan Asian Games 2018 akan dihelat pada Minggu (2/9/2018) di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta.

Meski akan segera berakhir, namun pesta olahraga terbesar se Asia ini masih menyisakan banyak cerita menarik.

Salah satunya adalah prestasi atlet peserta Asian Games 2018.

BACA JUGA: Konsumsilah Buah Pisang Saat Waktu Terbaik, Kapan Saja ya?

Yang menarik, rupanya ada seorang atlet yang menjadi peraih medali emas terbanyak di ajang tersebut.

Ia adalah Rikako Ikee.

Dikutip Grid.ID dari Bolasport, Rikako Ikee yang turun pada cabang olahraga (cabor) renang tercatat sebagai atlet tersukses dalam Asian Games 2018.

Bagaimana tidak, perempuan 18 tahun itu mampu menjadi atlet yang mampu meraih medali terbanyak sepanjang gelaran Pesta Asia kali ini.

BACA JUGA: Tiba di Indonesia, Member iKON Dapat Selendang Batik, Unggahan Foto June Lawak Banget!

Hal ini dapat terjadi karena renang merupakan salah satu cabor yang menyediakan banyak medali untuk diperebutkan, selain atletik.