Find Us On Social Media :

Tulisan Tangan Presiden Jokowi Jadi Karakter Font "Jekawe" dan Bisa Digunakan pada Android

By Novita Desy Prasetyowati, Rabu, 5 September 2018 | 09:26 WIB

Tulisan Tangan Presiden Jokowi Menjadi Karakter Font "Jekawe" dan Bisa Digunakan pada Android

Laporan Wartawan Grid.ID, Novita D Prasetyowati

Grid.ID - Sebagai orang nomor satu di Indonesia, tentunya semua hal tentang Presiden Joko Widodo akan menjadi perhatian publik.

Salah satu hal yang menarik dari pria kelahiran Surakarta, Jawa Tengah ini adalah tulisan tangannya yang dianggap unik dan menarik.

Sampai-sampai terdapat font tulisan khas Jokowi dengan nama jenis font 'Jekawe'.

Baca Juga: Mencuri Perhatian, Chanyeol EXO Tampil pada Tommy Hilfiger's Extravaganza 2018

Font huruf Jekawe ini pertama kali ditemukan melalui akun twitter @arwanOD (31/08/2018).

Tampaknya Arwan sangat mengagumi tulisan tangan presiden Jokowi.

Hal ini tampak dari upayanya mencari-cari di Google sebagai sumber tulisan tangan Jokowi untuk dijadikan font huruf Jekawe yang resmi rilis pada tanggal 31 Agustus 2018 lalu.

Pada tread yang dibuat Arwan di akun Twitternya, ia juga tampak membagi prosesnya membuat font huruf tersebut.

Pada proses pembuatan font ini, seperti pembuatan uppercase, number, symbol dan punctuation.

Arwan harus melakukan banyak improvisasi karena referensi yang terbatas.

Baca Juga: Sempat Dibilang Tidak Bisa Akting, Tatjana Saphira Raih Penghargaan Di Seoul International Drama Awards 2018

Menurut Arwan ada beberapa huruf atau angka yang menjadi ciri khas dari tulisan Joko Widodo sendiri, yaitu a, b, d, i, m, 2, 5, 7.

Untuk memberikan kesan tulisan tangan yang nyata, font Jekawe ini dibekali dengan fitur opentype yang membuatnya menjadi auto-random.

Arwan juga berkata bahwa fitur autorandom font #Jekawe ini aktif otomatis di sebagian besar software Adobe dan Coreldraw.

Pada Ms Word 2010 ke atas, fitur ini bisa diakses secara manual.

Bahkan karena banyaknya permintaan, font huruf Jekawe kini telah bisa digunakan untuk Android.

Beberapa aplikasi yang bisa didownload untuk mengganti font huruf Jekawe di android adalah iFont, Font Players, Hifont, Fontfix.

Semua itu bisa kamu dapatkan di google play secara langsung. (*)