Find Us On Social Media :

Sampaikan Pidato di PBB dengan Lancar, RM BTS Tak Bisa Sembunyikan Tangan Gemetarnya

By Novita Nesti Saputri, Rabu, 26 September 2018 | 11:58 WIB

RM BTS

Baca Juga : Sekuel Film Fantastic Beasts Rilis Trailer Terbaru, Karakter Nagini Curi Perhatian

Di hari BTS datang ke Markas PBB, mereka akan meluncurkan kerja sama global yang berjudul Generation Unlimited.

Itu merupakan kolaborasi baru bersama UNICEF untuk meningkatkan kesempatan dan melayani anak-anak dan remaja dari usia 10 hingga 24 tahun.

BTS berkesempatan untuk menyampaikan pidato 6 menitnya yang diwakili oleh RM pada acara tersebut.

Baca Juga : Garam Bisa Bikin Kulit Kepala dan Rambut Lebih Sehat, Begini Caranya

Saat menyampaikan pidato inspirasinya, RM mengajak generasi muda untuk lebih mencintai diri sendiri, dan berani untuk menyuarakan pendapat mereka.

Leader BTS ini berhasil menyelesaikan pidatonya dengan lancar.

Meski terlihat percaya diri dan tenang, fans menemukan sisi lain di diri RM yang mengatakan bahwa dia merasa gugup.

Baca Juga : iKON Batalkan Jadwal Promosi di Jepang, Fans Menduga Akibat Kasus Kontroversi yang Melibatkan Junhoe

Baru-baru ini beredar video tangan RM yang gemetar saat memberikan pidato di majelis PBB.

Berdasarkan pengamatan Grid.ID, tangan RM yang memegang lembaran kertas pidato tampak bergetar.

Tidak heran RM merasa gugup karena dia harus berpidato di depan banyak tokoh penting sebagai leader boyband fenomenal, BTS.