Find Us On Social Media :

Film X-Men: Dark Phoenix Rilis Trailer, Simak 5 Bocoran Penting yang Harus Kamu Tahu!

By Puput Akad Ningtyas Pratiwi, Kamis, 27 September 2018 | 17:00 WIB

X-Men Dark Phoenix

Laporan Wartawan Grid.ID, Puput Akad

Grid.ID – Rumah produksi 20th Century Fox akhirnya merilis trailer yang paling ditunggu-tunggu oleh penggemar X-Men, yaitu film Dark Phoenix.

Film ini mengisahkan transformasi tokoh Jean Grey (diperankan Sophie Turner) menjadi karakter antagonis Dark Phoenix.

Trailer film X-Men: Dark Phoenix dirilis di kanal Youtube 20th Century Fox pada Rabu (26/9/2018) waktu Amerika Serikat.

Trailer berdurasi 2 menit 9 detik ini mengandung sejumlah bocoran yang membuatmu dapat menebak jalan cerita film ini.

Baca Juga : Masih Kecil, Gempita Sudah Rajin Bebersih Rumah Sendiri!

Penasaran apa saja bocorannya, simak penjelasannya berikut.

1. Masa Lalu Jean Grey TerungkapBocoran yang langsung tertangkap ketika menyaksikan trailer X-Men : Dark Phoenix adalah masa lalu Jean Grey yang digambarkan mengalami kecelakaan mobil saat masih anak-anak.

Adegan ini mengisyaratkan asal mula Jean menyadari ia memiliki kekuatan super hingga akhirnya bergabung ke sekolah mutant yang dikelola Profesor Xavier (diperankan James McAvoy).

Baca Juga : Cara Menurunkan Berat Badan Sambil Tidur, Salah Satunya Tidur Tanpa Busana