Find Us On Social Media :

Masjid ini Bertahan Saat Gempa Palu, Sedangkan Bangunan Lain Ambruk

By None, Sabtu, 29 September 2018 | 19:22 WIB

Sebuah masjid kecil tidak ambruk ketika tsunami menerjang

Grid.ID - Gempa dan tsunami yang mengguncang Palu membuat banyak bangunan mengalami rusak berat hingga ambruk.

Bagaimana tidak, gempa yang terjadi beberapa kali ini memiliki gempa utama dengan kekuatan magnitudo 7,7 dan telah terjadi lebih dari 90 gempa susulan.

Saat ini warga dihimbau untuk tidak kembali ke rumah yang sudah ambruk, karena masih ada kemungkinan terjadi gempa-gempa susulan.

Salah satu bangunan sebagai ikon Kota Palu yaitu Jembatan Kuning juga ikut roboh ketika gempa terjadi.

Baca Juga : Inul Daratista Bongkar Masalahnya dengan Rhoma Irama: di Off Air Saya Disuruh Pulang Kalau Bersamaan!

Hal itu terlihat dari rekaman amatir salah seorang warga yang akan melintarsi jembatan saat gempa.

Kepanikan warga terjadi ketika getaran mulai terasa hingga akhirnya jembatan kuning tersebut ambruk.

Dari atas jembatan warga bisa melihat tsunami menyapu daratan di bawahnya.

Baca Juga : Istrinya Berulang Tahun, Andre Taulany Ungkap Harapan Untuk Rumah Tangganya

Memang gempa berpusat di Donggala namun beberapa daerah di sekitarnya mengalami getaran yang hebat pula.

Tidak hanya Jembatan Kuning, Palu Grand Mall yang berdiri megah juga rusak dan ambruk.

Nampak di video amatir seseorang sedang memperlihatkan Palu Grand Mall yang sebagian ambruk.

Baca Juga : 6 Tahun Vakum, Zaskia Adya Mecca Mendadak Rindu Syuting Lagi

Namun ternyata masih ada bangunan yang tidak runtuh hanya saja nampak tidak berdiri tegak.

Dalam sebuah video yang direkam oleh warga, nampak dari jauh ada bangunan masjid kecil yang berdiri sedikit miring namun tidak ambruk.

Berbeda dengan di sekililingnya yang hanyut terbawa air bahkan rusak berat.

Belum diketahui di mana keberadaan masjid tersebut namun yang jelas masjid kecil yang nampak miring ini terletak di pinggir pantai.

Sebelumnya ketika tsunami besar melanda Aceh di tahun 2004 salah satu masjid terbesar di sana juga tidak ambruk ketika diterjang tsunami.

Masjid Baiturrahman nampak berdiri tegak ketika bangunan di sekililingnya hancur bahkan luluh lantah tidak berbentuk.

Baca Juga : Melalui Instagram, Andrew White Ungkap Masalah yang Harus Dihadapi Seorang Suami

Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul Gempa Tsunami Palu: Bangunan Ini Tidak Ambruk Padahal Lainnya Luluh Lantak