Find Us On Social Media :

Gugur dalam Aksi Heroik saat Gempa Palu, Anthonius Gunawan Agung Akhirnya Menerima Penghargaan dari Pemerintah

By Andika Thaselia, Kamis, 4 Oktober 2018 | 19:23 WIB

Berkat aksi heroiknya saat gempa Palu, Anthonius Gunawan Agung akhirnya menerima penghargaan dari pemerintah lewat Kementerian Perhubungan.

Dalam postingan yang diunggah siang tadi (4/10/2018) ini, Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi menganugerahkan gelar tersebut atas dasar dedikasi Anthonius Gunawan Agung yang luar biasa dalam keselamatan penerbangan.

"Untuk menghargai jasa besarnya, Menhub Budi Karya Sumadi menganugerahkan gelar Adikarya Dirgantara Pralabda kepada Almarhum Anthonius Gunawan Agung, seorang petugas Air Traffic Controller (ATC) di Bandara Sis Al-Jufrie, atas dedikasinya yang luar biasa dalam keselamatan penerbangan," tulis admin akun Instagram Kementerian Perhubungan dalam kolom komentar unggahannya.

Masih dalam postingan yang sama, dijelaskan pula makna dari penghargaan yang diperoleh Anthonius Gunawan Agung tersebut.

"Atas jasanya, Almarhum dianugerahi kenaikan 2 level ATC, yang semula level 10 menjadi level 12.

Baca Juga : Pilot Batik Air Berterimakasih dan Ungkap Komunikasi Terakhirnya dengan Anthonius Gunawan Agung

"Selain itu, Kemenhub juga memberikan beasiswa kepada anggota keluarga Almarhum yang ingin berkarier sebagai ATC.

"Semoga kita dapat meneladani hal-hal positif yang telah dilakukan almarhum."

Tentu saja langkah pemerintah ini diapresiasi oleh pengguna Instagram lainnya.

Mereka mengucapkan rasa salut kepada Anthonius Gunawan Agung dan terimakasih kepada pemerintah yang memperhatikan hak keluarga Anthonius Gunawan Agung.

Baca Juga : Kisah Heroik Anthonius Gunawan Agung, Staf AirNav yang Tetap Bertugas Saat Gempa Palu

irji888 : Terimakasih @kemenhub151 terimakasih Pak @budikaryas atas penghargaan terhadap almarhum. Walaupun tidak pernah kenal, tapi tindakan menyelamatkan banyak orang, pantang meninggalkan tugas bahkan meminta nyawa nya patut di apresiasi. Terimakasih, Anthonius Agung!

koranowomsiwor2gmail.com2018 : Pribadi tangguh menghadpi tantagn...dan keslmatan jiwa manusia...patut hormati pahlawan ATC....

jesichabutarbutar : Ngorbanin nyawa sendiri demi menyelamatkan nyawa peumpang se pesawat. Respect (emotikon) u da real hero

ril_62 : haru dan bangga ..kau masih muda tapi dedikasi luar biasa utk negeri lebih dari usia seumur mu umum nya..nilai pengorbanan mu sama dgn 147 nyawa yg telah engkau selamat kan..,hormat pada insan-2 perhubungan.. (emotikon) @kemenhub151

Baca Juga : 6 Fakta Serda Fahmi, Atlet Paralayang Kota Malang yang Jadi Korban Gempa Palu

mirza_suarni : Pahlawan jaman now

Selamat jalan Anthonius Gunawan Agung, terimakasih atas jasa di hari terakhirmu mengabdi! (*)