Find Us On Social Media :

Jawa Terasa Panas Walau Oktober Merupakan Awal Musim Penghujan , Mengapa?

By Agil Hari Santoso, Rabu, 10 Oktober 2018 | 20:00 WIB

Fenomena Jawa Panas walau Oktober merupakan awal musim penghujan.

Laporan Wartawan Grid.ID, Agil Hari Santoso

Grid.ID - Walau menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) bulan Oktober ini sudah masuk musim penghujan, namun Jawa terasa Panas.

Memasuki 10 Oktober 2018, bukan suhu dingin yang didapat akibat musim penghujan tetapi cuaca terik sehingga Jawa terasa panas.  

Ternyata, tidak hanya pulau Jawa yang panas, namun seluruh belahan selatan garis khatulistiwa di Indonesia juga ikut merasakan hal yang serupa. 

Baca Juga : Palu Kembali Diguncang Gempa 5,2 SR, BMKG: Tidak Berpotensi Tsunami

Mengutip bmkg.go.id, sebenarnya bulan Oktober ini menjadi awal musim hujan untuk 342 zona musim pada tahun 2018.

Namun dari pemantauan BMKG di 20 stasiun cuaca dan iklim, suhu di belahan selatan garis khatulistiwa sedang tinggi.

Contohnya, suhu di Jakarta mencapai 34,2 derajat celcius dan di Majalengka, Jawa Barat, suhu bahkan mencapai 37,4 derajat Celcius.

Baca Juga : Ternyata Inilah yang Menyebabkan Tinggal di Dekat Garis Khatulistiwa Terasa Lebih Panas