Find Us On Social Media :

Pasha Ungu Siap Mundur dari Jabatannya, Berikut Pandangan Pakar Mikro Ekspresi

By Winda Wahdania, Sabtu, 20 Oktober 2018 | 13:29 WIB

Tangisnya Pecah Bantu Korban Palu, Pasha Ungu Siap Mundur dari Jabatan

 Baca Juga : Tangis Pasha Ungu Saat Ceritakan Perjuangannya Layani Korban Gempa Palu, Pasha: Kalau Saya Masih Dianggap Lalai, Saya Siap Mundur!

"Dari sisi bibir dan mata katakanlah bagian sininya itu (sambil menunjuk ke bagian mata Pasha dalam video) tidak terlihat ketegangan di depan sini jadi ini adalah konsisten bahwa emosi yang dia rasakan adalah emosi sedih, " tambahnya.

Kendati demikian, emosi sedih Pasha yang tergambar tersebut rupanya bercampur dengan emosi marah.

Hal tersebut tergambar dari ketegangan di area bibir Pasha yang lantas menegaskan bahwa dirinya siap mundur dari jabatan Wakil Wali Kota Palu.

 Baca Juga : Mengejutkan! Pasha Ungu Ingin Mundur Dari Wakil Walikota Palu?

"Namun emosi sedihnya itu juga memicu emosi lain, yaitu apa, anger atau marah ditandai dengan ketegangan di area bibir yang kemudian direspon diberi lanjutan oleh Pasha bahwa dia bersedia untuk mundur," ujar Kirdy.

Kirdy sendiri menjelaskan kemungkinan Pasha merasakan beban moral yang cukup dalam.

Namun hal tersebut rupanya tidak tergambar dari ekspresi Pasha kala itu.

 Baca Juga : Sambil Menangis, Pasha Ungu Mengaku Siap Mundur dari Jabatan Wakil Wali Kota Palu

"Kalau bicara apakah Pasha kemudian merasa itu sebuah beban moral itu, ya mungkin iya tetapi tidak tertampilkan dalam bentuk ekspresi dan kata kata yang terucap," tutupnya.

(*)