Find Us On Social Media :

6 Fakta Meldi, Keponakan Dewi Perssik yang Berseteru dengan Sang Tante, Anak Polisi yang Pilih Jadi Penyanyi Dangdut

By Fahrisa Surya, Minggu, 21 Oktober 2018 | 20:26 WIB

6 Fakta Meldi, Keponakan Dewi Perssik yang Berseteru dengan Sang Tante, Anak Polisi yang Pilih Jadi Penyanyi Dangdut

Grid.ID - Perseteruan antara Dewi Perssik dan keponakannya, Meldi masih terus berlanjut.

Bahkan diketahui Meldi telah menghapus foto-foto kebersamaannya dengan Dewi Perssik di akun instagramnya.

Pertengkaran tersebut berawal dari unggahan video musik buatan sahabat Dewi Perssik dalam akun Instagram pribadi Meldi.

Baca Juga : Pandangan Mbah Mijan Perihal Kepopuleran Meldi Keponakan Dewi Perssik

Baca Juga : Gaya Fashion Nikita Willy dengan T-Shirt yang Bisa Dicontek Buat Liburan

Hal ini diakui Meldi saat ditemui Grid.ID di kawasan Tendean, Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, Senin (16/7/2018).

"Saya kan ngepost video lagu yang dibikinin sama bang Ical, bung Ical saya akrabnya. Terus dia kayak yang marah tanpa sepengetahuan dia," ungkap Meldi.

Padahal menurutnya lagu tersebut memang sengaja dibuat untuk dirinya dan sudah dibeli oleh sang ibunda untuk dipatenkan.

Sebelumnya menurut Meldi, tantenya itu berjanji akan membayar lagu yang telah dibuat Ical untuk diberikan padanya.

Baca Juga : Kompilasi Tren Fashion 2019 dari Koleksi Busana Desainer di Jakarta Fashion Week 2019

Baca Juga : Berbeda dengan Meldi, Inilah 5 Potret Kedekatan Dewi Perssik dengan Keponakannya, Lebby Wilayati

Namun nyatanya Dewi Perssik marah pada ibunya karena telah membeli lagi tanpa sepengetahuan Dewi Perssik.

Lantas siapakah sosok Meldi sebenarnya?

Berikut fakta-fakta yang berhasil dirangkum oleh Grid.ID dari berbagai sumber.

1. Pernah Kursus DJ

Bulan Juli 2018 lalu, Meldi pernah meluapkan uneg-unegnya jika sebenarnya ia tak senang dikursuskan menjadi DJ oleh sang tante.

Luapan perasaannya tersebut ia tuliskan di akun instagramnya.

Baca Juga : Angga Wijaya: Begini Tampilan Terseksi Dewi Perssik

Baca Juga : Kompilasi Tren Fashion 2019 dari Koleksi Busana Desainer di Jakarta Fashion Week 2019

"Terima kasih aunty udah buat meldi jadi bisa ngeDJ, tapi bukan ngeDJ yang meldi cita2kan dan tante saya tau itu. Bahkan om saya (adik mama no3) pun, eyang dan papa saya pun sempat tidak setuju saya ngeDJ. Tapi kenapa meldi dibentuk menjadi DJ aunty?" tanyanya.

"Mungkin ini masih beberapa uneg2 meldi yang belum meldi keluarin semua. Meldi cuma pengen tau penjelasan dari aunty aja hehe. Bukannya aunty tau meldi ke jakarta mau gimana? Mau kerja di clubkah? Enggak kan? hehe."

2. Pernah bermasalah dengan Dewi Perssik soal uang

Sebelum perseteruan soal lagu ini terjadi, keduanya sempat terlibat perseteruan lainnya, tepatnya pada awal 2017 lalu.

Hal ini bermula dari uang transfer Dewi Perssik untuk menyumbang pernikahan kakak Meldi, Dian Ramadani.

baBaca Juga : Tak Mau Lagi Berurusan dengan Meldi, Dewi Perssik Beri Peringatan Tegas

Menurut Dewi Perssik, uang sebesar Rp 70 juta tersebut gagal ditransfer sehingga harus dikirim ke rekening lain.

Namun keluarga Meldi tak sabar dan membentak papi Dewi Perssik sehingga transferan tersebut ditunda dan tak langsung diberikan.

3. Single Lagu Dangdut Berbahasa Jawa

Pada 30 Juni 2018 lalu, Akun Youtube Rosa Meldianti mengunggah video rekaman dirinya saat membawakan single terbarunya.

Lagu berjudul 'Gundulmu' ini memiliki lirik berbahasa jawa.

Hingga saat ini, video tersebut telah dilihat sebanyak 87 Ribu kali dengan 895 komentar, 322 like dan 4,8 Ribu dislike.

Baca Juga : Menjawab Perseteruan dengan Keponakannya, Dewi Perssik Beberkan Bukti Transfer Uang kepada Meldi dan Keluarga

4. Before and After

6 Oktober lalu, Meldi mengunggah foto dirinya sebelum dan sesudah mengenal perawatan.

Yap, ia membandingkan dirinya saat masih SMP dan dirinya sekarang yang sudah modis dan cantik.

Dalam caption foto tersebut, ia mengakui jika dulu dirinya memang masih buluk dan alay.

Namun seiring berjalannya waktu dan keinginan yang kuat, ia mampu mengubah penampilannya hingga secantik ini.

Baca Juga : Seperti ATM, Kue Ulang Tahun Suami Dewi Perssik Berisi Uang yang Bisa Ditarik Tanpa Henti

5. Anak seorang polisi

Beberapa kali Meldi sempat mengunggah foto sang ayah di akun instagramnya.

Diketahui, ayah Meldi merupakan salah satu anggota kepolisian yang bertugas di Polres Jember.

Ia kerap mengungkapkan rasa bangga dan sayangnya kepada sang papa.

"beliaulah seorang ayah yang sangat luar biasa, luar biasa dalam hal apapun itu, luar biasa sayangggya, perhatiannya kepada saya, sangat mencintai saya melebihi dari apapun itu, dimata papa saya, saya seperti bayi wanita kecil yang manja dan akan tetap seperti itu selamanya. Dan satu lagi papa slalu bilang kalo mau deketin anaknya harus deketin papanya dulu ya nak. Sehat selalu dan pajang umur Papa Sayang loveyouuuuumore."

Tuh, siap-siap dekati sang papa ya sebelum mendekati Meldi, hehe.

Baca Juga : Tanggapi Perseteruan Dewi Perssik Dengan Keponakan, Sang Ayah Beri Teguran Keras Untuk Meldi

6. Sempat Tinggal Serumah dengan Depe

Sebelum terlibat konflik, diketahui Meldi sempat tinggal serumah bersama Dewi Perssik.

Adanya konflik ini membuat dirinya memutuskan untuk pindah dari rumah sang tante yang sudah ditempatinya selama kurang lebih 6 bulan.

“Iya sudah enggak bareng, setelah lebaran saya pulang ke Jakarta, sebelum ada masalah ini memang sebenarnya saya sudah mau pindah takut terjadi seperti ini.

Eh setelah saya pindah, malah ada masalah,” tutupnya saat ditemui Grid.ID Senin (16/7/2018). (*)