Find Us On Social Media :

Titi Qadarsih Meninggal Dunia, Inilah 5 Fakta tentang Sang Aktris yang Pernah Disebut Ratu Modelling Indonesia

By Irene Cynthia Hadi, Senin, 22 Oktober 2018 | 15:34 WIB

Titi Qadarsih meninggal dunia

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Artis Titi Qadarsih meninggal dunia pada Senin (22/10/2018).

Dikutip dari Kompas.com, Titi Qadarsih meninggal dunia dalam usia 73 tahun.

Kabar Titi Qadarsih meninggal dunia disampaikan langsung oleh putranya yakni Indra Qadarsih.

Baca Juga : Semasa Hidup, Titi Qadarsih Jalani Hari-Hari Sebagai Single Parent

Indra mengungkapkan kabar duka itu melalui akun Instagramnya.

Siapa sosok Titi Qadarsih sebenarnya?

Simak deretan fakta tentangnya yang dikutip Grid.ID dari beragam sumber berikut ini.

Baca Juga : Kabar Duka, Artis Senior Titi Qadarsih Meninggal Dunia di Usia 73 Tahun

1. Berasal dari Kediri

Dikutip dari Wikipedia, Titi Qadarsih lahir di Pare, Kediri, Jawa Timur, 22 September 1945 lalu.

Ayahnya merupakan Mohammad Sardjan, Menteri Pertanian di Kabinet Wilopo.

 

2. Jadi aktris sejak muda

Seperti dikutip dari Kompas.com, Titi Qadarsih mengawali karirnya dalam film Hantjurnya Petualang.

Film ini dirilis saat usia Titi masih 21 tahun.

Titi masih aktif berakting sampai tahun 2014 silam.

Baca Juga : Innalillahi Wa Inna Illaihi Rojiun, Titi Qadarsih Meninggal Dunia

 

3. Menjadi penyanyi

Salah satu kiprah Titi yang tak terlupakan adalah saat dirinya debut dalam grup penyanyi Salanti Bersaudara pada tahun 1964 silam.

Dikutip dari Wikipedia, sejak saat itu, Titi menjadi primadona.

Ia kemudian mendirikan Venus Girl Dance Group sampai akhirnya jadi model dan disebut sebagai ratu modeling Indonesia.

Selain menjadi model, Titi juga memiliki 30 cabang studio senam di Indonesia.

 

4. Berjuang jadi single parent

Dikutip dari Grid.ID, Titi ternyata bercerai dari suaminya, almarhum Yudho Salmun.

Titi bercerai saat Indra, putranya duduk di bangku kelas 3 SMP.

Sejak saat itu, Titi berjuang menjadi single parent untuk kedua anaknya, Indra Chandra Setiadi dan Indra Candra Setiawan.

"Saya sendiri sebenarnya, I'm a single parent sejak Indra usia 3 SMP dan adiknya 1 SMP," ucap Titi Qadarsih dalam acara Cerita Hati yang diunggah YouTube Kompas TV pada 1 April 2016.

Baca Juga : Tetangga Ungkap Kondisi Terakhir Ibunda Roro Fitria Sebelum Meninggal

 

5. Meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah

Kabar meninggalnya Titi disampaikan oleh anaknya sendiri, Indra.

Dalam postingan itu pula, Indra mengutarakan fakta baru.

Indra mengungkapkan bahwa ibunya tiada dalam perjalanan menuju ke rumah mereka di Cinangka.

"Innalillahi wa innailaihi rooji'uun. Telah berpulang ibunda kami tercinta Titi Qadarsih binti Sardjan. Dlm perjalanan pulang ke rmh beliau di cinangka," tulis Indra seperti dikutip dari Kompas.com, Senin (22/10/2018).

Selamat jalan Titi Qadarsih...

(*)