Find Us On Social Media :

Intip 5 Potret Harmonis Keluarga Marissa Nasution dengan Sang Suami yang Berkebangsaan Jerman

By Tata Lugas Nastiti, Selasa, 23 Oktober 2018 | 11:37 WIB

Lama Tidak Terdengar, Intip 5 Potret Harmonis Keluarga Marissa Nasution dengan Sang Suami yang Berkebangsaan Jerman

Hal ini Marrisa lakukan bukan tanpa sebab.

Pada kesempatan wawancaranya dengan Kompas.com, Marrisa mengungkapkan alasannya tidak berbagi kabar tentang pernikahannya.

Baca Juga : Momen Manis Kala Alaia Moana Tersenyum di Pangkuan Marissa Nasution

Baca Juga : Jakarta Fashion Week 2019: Gaya Hijab Hypebeast Dewi Sandra yang Tren di Kalangan Fashionista

"Tertutup semua karena ini memang kebutuhan kami untuk ke depannya. Karena keluarga kami tinggal di sana. Buat kami ini oke, momen yang pas," ujarnya.

Mantan VJ MTV itu menuturkan, saat ini ia dan sang suami masih menabung untuk menggelar sebuah pesta pernikahan.

"Nanti ke depannya karena sebuah resepsi pernikahan itu memakan biaya banyak. Jadi buat saya jujur aja kami masih nabung dulu," ucap Marissa seperti yang dikutip Grid.ID dari Kompas.com.

Baca Juga : Marissa Nasution Unggah Foto Selfie Alaia Moana, Kedua Mata Bayi Itu Mencuri Perhatian

Dari pernikahannya dengan Benedikt Brueggemann, Marissa Nasution dikaruniai seorang putri bernama Alaia Moana pada 28 Mei 2018.

Meski telah menikah, saat ini Marissa dan sang suami masih tinggal di negara yang berbeda.

Marissa dan putrinya tinggal di Indonesia sedangkan suaminya tinggal di Singapura terkait pekerjaan.

Baca Juga : Genap Berusia 2 Bulan, Penampilan Putri Kecil Marissa Nasution Curi Perhatian