Find Us On Social Media :

Lion Air Jatuh, Berikut Lokasi dan Nomor Telepon Crisis Center Lion Air, Posko Terpadu dan Informasi yang Bisa Dihubungi

By Irene Cynthia Hadi, Senin, 29 Oktober 2018 | 12:28 WIB

Pesawat Lion Air jatuh, crisis center lion air

Laporan Reporter Grid.ID, Irene Cynthia Hadi

Grid.ID - Pesawat Lion Air jatuh di perairan Karawang, Jawa Barat dan pihak manajemen maskapai tersebut mulai membuka crisis center Lion Air.

Crisis center Lion Air jatuh dibuka untuk menangani para keluarga korban yang hendak mencari anggota keluarga mereka.

Dikutip dari Kompas.com, crisis center Lion Air jatuh dibuka bersamaan dengan posko informasi di Bandara Depati Amir Pangkalpinang, Babel.

Baca Juga : Kronologi Jatuhnya Pesawat Lion Air JT 610, Sempat Hilang Kontak Hingga Ditemukan Puing di Perairan Karawang

Crisis center ini dibuka di ruang dalam karantina dan hanya diperuntukkan oleh keluarga.

Sementara melalui Twitter, Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana atau BNPB, Sutopo Purwo Nugroho juga mengunggah nomor telepon crisis center Lion Air.

Terdapat 2 nomor telepon yang bisa dihubungi yakni 021-80820000 untuk cirisi center dan untuk infomasi penumpang di nomor 021-80820002.

Baca Juga : Begini Kondisi Pesawat Lion Air JT 610 Rute Jakarta - Pangkal Pinang yang Jatuh di Karawang