Find Us On Social Media :

Sienta Menjadi Bukti Kualitas Toyota Indonesia di Dunia

By Nurul Nareswari, Senin, 29 Oktober 2018 | 18:16 WIB

Proses pembuatan foto

Laporan Wartawan Grid.ID, Nurul Nareswari

Grid.IDToyota merupakan produsen mobil terbesar di Jepang, bahkan dunia. Salah satu model yang diciptakan sebagai mobil keluarga, adalah Sienta.

Sienta diproduksi oleh PT Toyota Motor Manufacturing Indonesia (TMMIN) di Karawang Plant 2, di Karawang, Jawa Barat. Hebatnya, Indonesia dipercaya sebagai negara pertama setelah Jepang yang memproduksi Sienta.

Mobil keluarga dengan pintu geser ini menjadi kendaraan utuh keenam yang diproduksi lokal oleh TMMIN.

Selain itu, Toyota Indonesia juga sudah memproduksi model lain, seperti Kijang Innova, Fortuner, Etios Valco, Vios, dan Yaris.

Baca Juga : Quality Control Super Ketat buat Toyota Sienta

Juga, menjadi basis produksi untuk dua jenis mesin bertipe TR-K dan R-NR.

Sienta menjadi kendaraan utuh keenam yang diproduksi secara lokal oleh TMMIN di antara jajaran model lainnya seperti Kijang Innova, Fortuner, Etios Valco, Vios dan Yaris serta dua jenis mesin bertipe TR-K dan R-NR.

Presiden Direktur TMMIN Warih Andang Tjahjono, mengaku bangga karena Toyota Indonesia bisa mendapat kepercayaan untuk memproduksi berbagai macam model secara lokal.

Lewat komitmen ini, Warih berharap dapat memberi sumbangsih terhadap perkembangan industri otomotif serta ekonomi Indonesia.

Upaya ini ditempuh melalui alih teknologi produksi (production know-how), pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM), keterlibatan pemasok lokal, dan penanaman investasi.

Baca Juga : Jumlah Vendor dan Karyawan yang Terlibat Dalam Pembuatan Toyota Sienta