Find Us On Social Media :

Pencarian Korban Lion Air JT 610: Hingga Sore Ini, Tim SAR Gabungan Berhasil Temukan 10 Kantong Jenazah

By Siti Sarah Nurhayati, Selasa, 30 Oktober 2018 | 19:23 WIB

Posko induk proses evakuasi pesawat Lion Air JT610 di Dermaga Jakarta International Container Terminal (JICT), Jakarta Utara

Setelahnya, Syaugi berharap timnya bisa kembali menemukan keseluruhan jenazah korban dalam waktu tujuh hari ke depan.

"Mudah-mudahan ini terus bekerja semaksimal mungkin dengan sinergitas dengan teman-teman lain semakin banyak yang kita temukan," katanya.

Baca Juga : Perkiraan Penyebab Jatuhnya Pesawat Lion Air JT 610 Menurut Pakar Penerbangan Australia

Lebih lanjut, saat ditelusuri lebih jauh, salah satu polisi yang ditemui Grid.ID di lokasi menyebutkan dari 10 kantong jenazah yang sudah ditemukan hingga sore tadi, tiga di antaranya berisi potongan kepala korban dan satu lainnya merupakan isi dari perut korban kecelakaan pesawat Lion Air JT 610.

"Itu tadi ada tiga kantong jenazah yang isinya potongan kepala gitu, sama ada usus, jeroan yang udah agak bengkak," ungkap polisi tersebut.

Seperti diketahui, pesawat Lion Air JT 610 rute Jakarta-Pangkal Pinang dikabarkan jatuh di perairan Tanjung Pakis Karawang, Jawa Barat, Senin (29/10/2018) pagi.

Baca Juga : Anak Kepala Syahbandar Pangkalpinang Menangis Ayahnya Ikut Jadi Korban Lion Air JT 610

Pesawat tersebut dikabarkan hilang kontak saat lepas landas dari Bandara Soekarno Hatta pukul 06.10 WIB pagi ini. Sedianya, pesawat tersebut tiba di Bandara Depati Amir pukul 07.20 WIB.