Find Us On Social Media :

Viral Penumpang Sriwijaya Air Bawa Durian, Berikut Ini Deretan Tempat yang Dilarang Membawa Durian

By Fahrisa Surya, Rabu, 7 November 2018 | 17:22 WIB

Viral Penumpang Sriwijaya Air Bawa Durian, Berikut Ini Deretan Tempat yang Dilarang Membawa Durian

Grid.ID - Beberapa waktu lalu sempat viral kisah penumpang Sriwijaya Air bawa durian di pesawat, selain pesawat, mana saja tempat yang dilarang membawa durian?

Setelah kisah penumpang Sriwijaya Air bawa durian di pesawat menjadi viral di media sosial, masyarakat dibuat penasaran tentang tempat yang dilarang membawa durian.

Berikut ini Grid.ID rangkum tempat yang dilarang membawa durian agar kejadian penumpang Sriwijaya Air bawa durian di pesawat tidak terulang kembali.

Baca Juga : Viral, Kisah Penumpang Protes Pesawat Sriwijaya Air yang Angkut 3 Ton Durian dari Bengkulu, Ini Jawaban Pihak Maskapai

 

Buah durian memang dikenal memiliki aroma yang menyengat.

Hal inilah yang membuat beberapa fasilitas umum dan ruang publik melarang seseorang membawa buah durian.

Terlebih, tidak semua orang menyukai aroma buah durian, terutama bagi orang-orang barat yang tidak akrab dengan buah tropis ini.

Berikut ini tempat yang tidak memperbolehkan seseorang membawa durian.

Pesawat

Pesawat menjadi salah satu tempat yang tidak diperkenankan membawa durian.

Tentu hal ini dikarenakan pesawat merupakan transportasi jarak jauh yang mengangkut banyak orang.

Dilansir Grid.ID dari yearofthedurian.com, sepasang warga negara Swedia sempat ketahuan membawa durian di pesawat dan mereka diminta menghabiskan durian tersebut sebelum pesawat lepas landas.

Baca Juga : Rayakan Ulang Tahun ke 55, Iriana Dikado Buah Durian Seharga Rp 256 Ribu oleh Jokowi

Bus

Menurut seorang kontributor situs TripAdvisor Singapura, buah durian tidak diperkenankan dibawa dalam bus ber AC.

Kereta dan MRT

Singapura menjadi salah satu negara Asia Tenggara yang telah memiliki transportasi moderen MRT (Mass Rapid Transit).

Di negara maju ini, terdapat simbol larangan membawa durian pada stasiun dan gerbong kereta.

Meski demikian, dilansir Grid.ID dari yearofthedurian.com, tidak ada peraturan yang menyebutkan berapa denda yang dijatuhkan untuk seseorang yang membawa durian di MRT.

Baca Juga : Maksud Hati Mau Kampanye Makan Ikan Kepada Para Santri, Menteri Susi Pudjiastuti Malah Ketagihan Durian Banyuwangi

Taksi

Beberapa alat transportasi seperti taksi online juga memilih untuk tidak mengambil order jika penumpangnya membawa buah durian seperti yang Grid.ID kutip dari Uberpeople.net.

Para pengemudi mungkin nggak masalah dengan aroma durian, namun mereka khawatir penumpang selanjutnya bakal terganggu dengan aroma durian yang ditinggalkan di dalam mobil.

Hotel

Salah satu tempat yang akan menjatuhkan denda bagi orang yang membawa durian adalah hotel.

Namun tidak semua hotel menerapkan peraturan ini.

Jika seseorang terganggu dengan aroma durian yang kamu bawa, staf hotel akan mengingatkan dengan sopan tentang peraturan mereka.

Pihak hotel juga akan memintamu untuk memindahkan durian dari tempat tersebut.

Namun, hanya hotel mewah saja yang benar-benar akan meminta biaya tambahan kebersihan jika kamu kedapatan membawa durian.

Baca Juga : Bak Durian Runtuh, Travel Blogger Asal Indonesia Dipeluk Julia Roberts di Atas Panggung Toronto International Film Festival

Gedung Pertemuan, Travel Agent, Bandara

Sama seperti hotel, beberapa gedung pertemuan juga melarang seseorang membawa durian ke dalam.

Aroma durian terlalu kuat dan sulit dihilangkan, apalagi di dalam ruangan tertutup dan ber-AC.

Sehingga usahakan untuk tidak membawa buah yang satu ini di tempat umum yang tertutup, ber AC, dan dikunjungi banyak orang.

Jika kamu memang terpaksa harus membawa durian, usahakan mengemasnya dengan baik dan benar agar aromanya tidak keluar.

Caranya dengan membalut buah tersebut dalam wadah kedap udara yang dilapisi plastik wrap, alumunium foil, kain basah, dan dibungkus rapat dalam kantong plastik yang bersih. (*)