Find Us On Social Media :

Suaminya Jadi Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT610, Trisnawati: Kalau Nyawa Suami Saya Ditukar dengan Uang, Saya Nggak Ikhlas

By Ria Theresia, Rabu, 7 November 2018 | 19:59 WIB

Upacara Tabur Bunga Keluarga Korban Pesawat Lion Air Jatuh di Perairan Karawang

Laporan Wartawan Grid.ID, Ria Theresia Situmorang

Grid.ID - Takdir memang tidak ada yang tahu, sama seperti yang dialami seorang ibu asal Bogor, Trisnawati.

Berharap kepulangan suaminya pada Senin (29/10/2018) malam, Trisnawati harus menelan kenyataan pahit kalau suaminya harus berpulang di hari yang sama.

Berbicara kepada Grid.ID, Trisnawati mengungkapkan, suaminya, Ramadi Ramadhan hanya berpamitan untuk dinas ke Bangka Belitung seperti biasa.

Baca Juga : Cara Tim Basarnas Beristirahat di Tengah Pencarian Korban Kecelakaan Pesawat Lion Air JT610, Hanya Bersandarkan Jok, Stir, dan Berbaring di Bawah Kapal

Ramadi Ramadhan membawa mobil pribadi agar sepulangnya dari Bangka Belitung ke Jakarta di malam hari, ia tidak lagi direpotkan dengan menunggu transportasi online.

Namun nahas, pesawat Lion Air JT610 yang ia tumpangi pagi itu mengalami kecelakaan.

"Sampai hari ke-10 ini, saya nggak tahu bentuk fisiknya," ujar Trisnawati kepada Grid.ID di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur pada Rabu (7/11/2018).

Baca Juga : Segera Dianalisa Lebih Lanjut, Turbin Pesawat Lion Air JT610 Dibawa ke Gudang KNKT

Meskipun jasad suaminya belum teridentifikasi, Trisnawati mengaku sudah mendapati barang-barang sang suami seperti tas, dompet dan surat tugasnya di hari pertama insiden tersebut terjadi.

"Kalau firasat sebenarnya nggak ada, berjalan normal aja biasa. Dia pamit seperti biasa," ceritanya.

"Makanya denger kabar ini kaget. Saya tahunya jam setengah sepuluh itu pun dari media," lanjut Trisnawati dengan mata berkaca-kaca.