Find Us On Social Media :

Stephanie Frappart Catat Sejarah Jadi Wasit Perempuan Pertama di Piala Eropa 2020

By Vregina Voneria Palis, Kamis, 17 Juni 2021 | 17:30 WIB

Stephanie Frappart, wasit perempuan pertama di Piala Eropa 2020

Parapuan.co - Kawan Puan, Stephanie Frappart mencatat sejarah baru dengan menjadi wasit perempuan pertama dalam Piala Eropa 2020.

Wasit asal Prancis tersebut telah dipilih sebagai wasit pertandingan European Championships atau Piala Eropa 2020 yang digelar tahun ini.

Stephanie memang tidak ditugaskan sebagai wasit utama, namun ia juga memiliki peran yang penting yakni sebagai ofisial pendukung, wasit keempat dan asisten wasit cadangan selama kompetisi Piala Euro 2020.

Baca Juga: Jadi Sosok Berpengaruh, ini Pesan Mien R Uno untuk Perempuan Indonesia

Melansir dari situs The Sun, Stephanie juga pernah membuat sejarah sebagai wasit perempuan pertama pada pertandingan Liga Champions laki-laki.

Saat itu Stephanie memimpin pertandingan di Grup G antara Juventus melawan Dynamo Kiev di Turin.

Bukan hanya itu Kawan Puan, perempuan berusia 37 tahun ini juga telah beberapa kali memimpin pertandingan besar lainnya.