Find Us On Social Media :

Di Indonesia, Segini Kisaran Gaji Dokter Spesialis Seperti di 'Hospital Playlist'

By Arintha Widya, Jumat, 2 Juli 2021 | 17:10 WIB

Hospital Playlist 2 raih rating tertinggi untuk drama tvN.

Dengan spesialisasi yang sama, berapakah kira-kira gaji yang diterima dokter ahli di Tanah Air?

Rasanya kamu perlu tahu, terlebih jika gara-gara drama itu kamu juga bercita-cita menjadi dokter.

Melansir Lifepal.co.id, gaji dokter di Indonesia bervariasi, tergantung jabatan, keahlian, dan statusnya (PNS atau swasta).

Biasanya, dokter ahli yang punya spesialisasi seperti kelima karakter utama dalam drama Hospital Playlist mendapatkan gaji di kisaran Rp 20 juta-Rp 45 juta perbulan.

Baca Juga: Segera Tayang, Sutradara Hospital Playlist Season 2 Beri Bocoran Ini

Namun, tidak semua rumah sakit memberikan kisaran gaji yang sama kepada dokter spesialis.

Walau menurut sebagian orang barangkali angka yang disebutkan tadi cukup tinggi, tetapi Ikatan Dokter Indonesia (IDI) menilai bahwa gaji dokter masih kecil.

Tahun 2016, IDI pernah mengungkapkan bahwa profesi dokter spesialis paling tidak mesti digaji minimal Rp 40 juta sebulan.

Pernyataan IDI itu lantaran mereka mempertimbangkan pula seberapa besar perjuangan seorang dokter mengusahakan kesembuhan pasien-pasiennya.

Kamu sudah menyaksikan garis besar perjuangan para dokter dari drama Hospital Playlist, bukan? (*)