Find Us On Social Media :

5 Tips Berkunjung ke Desa Wisata Tempat Suku Baduy Tinggal

By Anna Maria Anggita, Senin, 16 Agustus 2021 | 20:05 WIB

Ikuti tips ini saat berencana berkunjung ke desa wisata Suku Baduy

Parapuan.co - Senin (16/08/2021), topik seputar Suku Baduy menjadi perbincangan hangat netizen.

Hal ini karena Presiden Joko Widodo mengenakan pakaian adat khas Suku Baduy dalam Sidang Tahunan MPR 2021.

Suku Baduy sendiri berasal dari Desa Kanekes, Kecamatan Leuwidamar, Lebak, Banten.

Suku Baduy dibagi menjadi dua wilayah, yakni Baduy Luar dan Baduy Dalam.

Perlu Kawan Puan ketahui juga bahwa tempat tinggal masyarakat Suku Baduy sering menjadi desa wisata yang ramai dikunjungi turis.

Baca Juga: Pentingnya Lakukan Vaksinasi Covid-19, Ini Manfaat yang Bisa Didapat

Jika kamu tertarik untuk datang ke desa wisata tempat Suku Baduy berada, maka ada beberapa tips yang harus dilakukan.

Dikutip dari Kompas.com, berikut ini tips sebelum berjalan ke Suku Baduy.

1. Persiapkan peralatan untuk trekking

Kawan Puan, untuk sampai ke desa wisata baik itu Baduy Luar dan Dalam, kamu perlu mempersipakan beberapa peralatan yang menunjuang perjalananmu.

Misalnya menggunakan sepatu yang nyaman dan tak licin, sehingga saat berjalan akan lebih aman.

Tak lupa menbawa jaket, ransel, jas hujan, dan senter karena di malam hari di Suku Baduy Dalam tidak ada lampu sama sekali.

Supaya tidur lebih nyaman, bawalah sleeping bag, sebab di sana akan dingin ketika malam tiba.