Find Us On Social Media :

3 Rekomendasi Makanan Korea yang Mudah Dibuat di Rumah, Apa Saja?

By Ericha Fernanda, Sabtu, 4 September 2021 | 15:15 WIB

Bibimbap, makanan campur khas Korea.

Parapuan.co - Makanan ala Korea seperti makanan campur-campurnya sepertinya sudah tak asing lagi bagi Kawan Puan yang menggemari drama Korea.

Pasalnya, beberapa kuliner asal Korea Selatan kini menjadi tren mancanegara karena pengaruh budaya melalui film, budaya, hingga grup musik mereka.

Apalagi, di antara semua kuliner itu, ada beberapa rekomendasi makanan Korea yang mudah dibuat di rumah seperti bibimbap, rabokki, atau chapaguri.

Pasalnya, makanan Korea terlihat cukup mudah dibuat karena hanya memasukkan bumbu-bumbu instan dengan takaran sesuai selera atau melalui resep yang mudah dibuat.

Baca Juga: Selain Sirutteok di Drama Hometown Cha Cha Cha, Ini 4 Jenis Kue Beras Manis Korea

Lantas, apa saja makanan campur-campur ala Korea yang bisa dibuat di rumah ya, Kawan Puan?

1. Chapaguri

Melansir Kompas.comChapagetti merupakan merek makanan cepat saji yaitu mie dengan saus kedelai hitam dan menjadi salah satu hidangan terkenal di berbagai restoran Tiongkok di Korea.

Selain itu, Neoguri adalah merek makanan instan yaitu ramen seafood pedas dengan mi tebal.

Cara memasaknya, kamu cukup menggabungkan keduanya untuk menghasilkan campuran rasa pedas dari Neoguri dengan rasa manis dan asin dari Chapagetti.

Supaya lebih lezat, kamu bisa menambahkan acar lobak, kimchi, atau pan seared daging yang sudah diiris kecil-kecil.

2. Rabokki

Rabokki merupakan kombinasi dari ramyeon atau mi instan Korea dan tteokbokki, kue beras pedas khas Korea.

Saat ini, rabokki mudah dijumpai di restoran Korea atau mall yang menjual makanan ringan ala street food Korea.

Untuk membuat rabokki, kamu membutuhkan kue beras, mi instan, kue ikan, kubis, wortel, saus pedas atau gochujang, dan telur rebus.

Baca Juga: 3 Tokoh Perempuan di Drakor The Devil Judge Ini Karakternya Kuat dan Ambisius

Agar lebih nikmat, kamu juga bisa menambahkan berbagai topping tambahan seperti pangsit dan lumpia rumput laut.

Alternatif lainnya, kamu bisa mengganti ramyeon dengan jjolmyeon atau mi kenyal.

Selain itu, Kawan Puan bisa menambahkan bumbu dari mi instan Korea atau cabai bubuk untuk menambahkan rasa pedas.

Jangan lupa untuk menambahkan lembaran-lembaran keju di atasnya sesaat sebelum matang, ya.

 3. Bibimbap

Melansir My Korean Kitchenbibimbap secara sederhana diterjemahkan menjadi nasi campur dengan daging dan berbagai macam sayuran.

Untuk sayurannya sendiri, kamu bisa menambahkan wortel, ketimun, jamur, kecambah, kangkung, atau sayur kesukaanmu yang lain.

Untuk menambah rasa, kamu hanya perlu menaruh 1-2 sendok saus pedas atau gochujang. Kemudian, kamu hanya perlu mencampurkan seluruh detail makanan untuk segera dimakan.

Kawan Puan dapat membuat variasi tanpa batas untuk hidangan ini tergantung pada preferensi dan kebutuhan diet yang kamu jalankan.

Bahkan, kamu bisa menambahkan telur setengah matang di atasnya kemudian disantap bersama untuk rasa yang lebih enak.

Baca Juga: Rekomendasi 5 Dekorasi Kamar Tidur yang Terinspirasi dari Drama Korea

Sebagai topping, kamu juga bisa menaburkan wijen sangrai di atasnya.

Nah, itulah tiga jenis makanan campur-campur yang bisa kamu buat di rumah ya, Kawan Puan. Selamat mencoba! (*)